Tingkatkan Kapasitas dan Kemampuan Bidan

Rabu 06-07-2022,09:26 WIB
Reporter : Paidol
Editor : Erwin

LAIS - Dalam upaya meningkatkan kemampuan atau kapasitas bidan dalam melakukan pengentrian E Kohort (sejenis pemantauan) pada ibu hamil, bayi, dan balita. Maka UPT Puskesma Lais menggelar orientasi pelatihan.   

Kepala UPT Puskesmas Lais, Leli Hefni, SKM, Mkes, megatakan kegiatan orientasi E - Kohort ibu hamil, bayi, dan balitas di pusatkan di Puskesmas Lais. 

"Adapun, yang mengikuti pelatihan terdiri dari 20 bidan, 12 orang dari bidan desa, dan 8 orang dari PKMS dan ruang bersalin Puskesmas Lais,"katanya 

 Tujuan orientasi  meningkatkan kemampuan atau kapasitas bidan dalam melakukan pengentrian E - Kohort pada ibu hamil, bayi, dan balita sehingga mampu menekan  angka kematian ibu, angka kematian balita dan bayi di wilayah kerja Puskesmas Lais. 

"Intinya, memberikan pengetahuan kepada bidan dalam melakukan pemantauan pada ibu hamil, bayi, dan balita guna menekan angka kematian,"jelasnya 

Ia mengharapkan, seluruh bidan dalam wilayah kerja PKMS Lais mengerti, paham, mampu, mau mengimplementasikan ilmu yang didapat ke masyarakat di desa masing - masing sehingga tidak satupun sasaran, baik ibu hamil, bayi, dan balita yang lewat dari pantauan. 

"Sehingga, andai pemantauan secara kontiyu ini akan bisa menekan angka kesakitan, kematian pada bumil, bayi, dan balita,"ungkapnya. (pai)

 

Tags :
Kategori :

Terkait