HARIANMUBA.COM,- Kondisi terkini Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim, ST segera naik meja operasi setelah kejadian ledakan petasan.
Saat ini Wabup Herlian Muchrim, ST sudah mendapat perawatan medis di IGD RSU M Yunus Bengkulu.
Perawatan sejak Minggu dini 1 Januari 2023. Rencananya Wabup akan mendapat tindakan operasi
Operasi akan dilakukan terhadap tangan kiri wabup yang hancur akibat petasan meledak di tangan saat dinyalakan.
BACA JUGA:Liburan, Pj Bupati Apriyadi Susur Sungai Musi Gunakan KM Putri Cindai
BACA JUGA:Peringatan Pertempuran Lima Hari Lima Malam di Palembang, Dimeriahkan Aksi Teatrikal
"Saat ini sudah ditangani di IGD M Yunus dan dirawat di ruangan VIP menunggu persiapan operasi," bunyi pesan Kadiskominfotiksan Kabupaten Kaur, M Jarnawi, M.Pd yang diterima redaksi radarkaur.co.id, Minggu pagi.
Seperti beritakan sebelumnya Dua jari tangan Wakil Bupati di Provinsi Bengkulu ini luka parah, setelah petasan meledak ditangan nya.
Wakil bupati yang mengalami musibah ini adalah Wabup Kabupaten Kaur Herlian Muchrim, ST.
Peristiwa ini terjadi semalam ketika menjelang pergantian tahun.
BACA JUGA:Buntut Pelemparan Bus Timnas Thailand oleh Suporter, Indonesia Dilaporkan ke AFF
BACA JUGA:Wow, Di Kota Sekayu Saat Ini ada Air Terjun, Ini Penampakannya
Wabup Herlian Muchrim sempat dilarikan ke RSUD Cahaya Bathin untuk mendapatkan perawatan medis.
Namun informasi terbaru Wabup dirujuk ke Rumah Sakit di Kota Bengkulu untuk mendapatkan pengobatan.