Tanah Longsor di Musi Banyuasin, Rumah dan Harta Benda Jatuh ke Sungai Musi

Rabu 11-01-2023,10:15 WIB
Reporter : Boim
Editor : Erwin

SEKAYU, HARIANMUBA.COM,- Warga yang tinggal di Kampung Bawalai Kelurahan Balai Agung Kecamatan Sekayu, Musi Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan, Kemarin Rabu (12/01/2023) sekira pukul 05.00 WIB mendadak heboh. 

Pasalnya, bangunan rumah yang berada di pinggiran daerah aliran sungai (DAS) milik Iskandar jatuh ke Sungai Musi. 

Ambruknya rumah milik Iskandar ke Sungai Musi dikarenakan adanya pergeseran tanah ke aliran Sungai Musi hingga rumah dan harta benda ikut hanyut ke sungai. 

BACA JUGA:Korban Kebakaran di Lawang Wetan Dapat Bantuan

BACA JUGA:Ternyata Ada Jalan Tol yang Bisa Dilewati Sepeda Motor, Dimana Saja Lokasinya?

“Kejadian begitu cepat, pertama ada bunyi krak, lalu rumah dan harta benda jatuh ke Sungai Musi, kami yang melihat kejadian ini hanya bisa pasrah,” ujar Iskandar

Lurah Kelurahan Balai Agung Kecamatan Sekayu, Musmulyadi, saat dikonfirmasi, mengatakan pihaknya sudah turun ke lapangan dan melakukan pengecekan. “Dan memang benar ada satu rumah jatuh ke sungai musi,” katanya 

Hal itu terjadi akibat hujan deras disertai petir apada Selasa (11/01/2023) malam. “Sehingga menyebabkan terjadinya pergeseran tanah dan jatuhnya rumah ke sungai Musi,” ujarnya.

BACA JUGA:Duar, Pagar Tembok Sepanjang 24 Meter Ambruk Usai Disambar Petir

Sementara, Staf Kedaruratan BPBD Musi Banyuasin, Irawan, menuturkan, setelah mendapatkan laporan, pihaknya langsung luncur ke lokasi, dan melakukan evakuasi. 

“Langsung kita evakuasi, dan mengingatkan ke warga agar tetap waspada bisa jadi akan terjadi longsor susulan,” tukasnya (boi)

Kategori :