BACA JUGA:8 Destinasi Wisata Alam Indah di Kabupaten OKI, Anda Bisa Snorkling Hingga Lihat Gajah
"Mungkin kejadian korban terjatuh sekitar 20 menit atau 30 menit, sebelum diketahui orang tuanya," katanya.
Dia menjelaskan, kondisi sumur memang dalam. Lebih kurang kedalamanya mencapai 15 meter. Kemudian bibir sumur atau cincin sumur tingginya sekitar 30-40 centimeter.
"Tinggi cincin sumur sekitar sedengkul," kata Eko.
Dia menjelaskan, kondisi sumur itupun rawan longsor. Kondisi di sekitar sumur juga licin karena hujan sejak pukul 13.00 WIB.
BACA JUGA:Pencuri Santroni Salah Satu PH di Jakarta Timur, Bawa Kabur Peralatan Senilai Ratusan Juta Rupiah
"Korban ini meninggal diperkirakan di dalam sumur. Orang normal tanpa epilepsi saja akan sulit bertahan dalam sumur itu. Apa lagi kalau penyakit epilepsi selama itu," pungkasnya.
Kepala Dinas PKP2B Kota Lubuklinggau, Lutfi Ishak melalui Staf dan Humas Rico Buhersyah mengatakan Selasa 17 Januari 2023 sekitar pukul 14.30 WIB, pihaknya mendapat laporan masyarakat bahwa telah terjadi anak terjatuh ke dalam sumur atau tenggelam.
BACA JUGA:Terapkan Restorative Justice, Polsek Lalan Selesaikan Kasus Penganiayaan
"Anggota DPKPPB langsung menuju lokasi kejadian, untuk upaya search and rescue. Pada pukul 16.10 korban terjatuh atau tenggelam di dalam sumur berhasil ditemukan dan dievakuasi," pungkasnya.(*)
Berita ini sudah tayang di sumeks.co dengan judul : Bocah 12 Tahun di Lubuklinggau Ditemukan Jatuh Tenggelam di Sumur Sedalam 15 Meter