Ratusan Warga Siapkan Serangan Balasan Akibat Tewasnya Keponakan Kades, Beruntung Aksi Berhasil Diredam

Senin 13-02-2023,09:34 WIB
Reporter : Reno
Editor : Reno

BACA JUGA:Waspada, Malam Ini Kabupaten Muba Diprediksi Terjadi Hujan Petir, Berikut Prakiraan Cuaca Senin 13 Februari 20

“Alhamdulillah warga mau mendengar saya. Sudah saya sampaikan agar tetap tenang,” ucapnya.

 

Meski begitu, sambung Supriadi, mereka berharap agar pelaku dihukum setimpal atas perbuatannya. 

 

“Korban ini keponakan saya, anak dari ayuk saya. Almarhum memiliki dua orang anak, yang besar saat ini sekolah SM,” pungkasnya. 

 

Seperti diberitakan sebelumnya, warga asal Desa Babat Lama, Kecamatan Kikim Timur, Kabupaten Lahat terbunuh di Kabupaten Musi Rawas (Mura). 

BACA JUGA:Insiden Kecelakaan Kerja di Field Adera Pertamina, 1 Pekerja Tewas, Ini Penyebabnya

Rensi Winardi (35), tewas dengan luka tusukan di dada kiri, Jumat, 10 Februari 2023, sekitar pukul 21.30 WIB.

 

Sementara pelakunya, Sultan (30), warga Desa Raksa Budi, Kecamatan BTS Ulu, Kabupaten Mura, berhasil diamankan aparat Polsek BTS Ulu. 

 

Dia bersembunyi di kebun karet, Dusun Kertoya, Desa Raksa Budi, Kecamatan BTS Ulu, Sabtu (11/2), sekitar pukul 05.00 WIB.

 

Tersangka Sultan diamankan, setelah polisi melakukan pendekatan bersama warga dan keluarga tersangka. 

Kategori :