HARIANMUBA.COM,- Ternyata Wilayah Banyuasin Ini Mengusulkan Pembentukan Kabupaten Baru, Ada 9 Kecamatan.
Wacana pemekeran wilayah di Provinsi Sumatera Selatan terus bermunculan.
Kali ini datang dari Kabupaten Banyuasin, dimana ada 9 Kecamatan yang bertekad membentuk daerah otonomi baru (DOB).
Kabupaten baru yang diusulkan oleh masyarakat dari 9 Kecamatan tersebut bernama Banyuasin Timur.
BACA JUGA:Akhir Mei Hotspot di Sumsel Meningkat Drastis, Muratara Paling Banyak
Dikutip dari Harianbanyuasin.com ke 9 kecamatan tersebut adalah Kecamatan Banyuasin I, Air Kumbang, Rambutan, Muara Sugihan, Muara Padang.
Kemudian, Kecamatan Air Saleh, Makarti Jaya, Muara Telang, Sumber Marga Telang.
Rencananya wilayah Kecamatan Air Kumbang akan menjadi areal perkantoran dari DOB Banyuasin Timur ini.
Bahkan lahan seluas 90 hektar sudah dipersiapkan.
Lahan ini berada di Desa Cinta Manis Baru dan Desa Nusa Makmur Kecamatan Air Kumbang.
BACA JUGA:Warga Musi Banyuasin Anti Buntu! Ini 4 Peluang Usaha Mudah yang Bisa Anda Jalani
BACA JUGA:Pj Bupati Apriyadi Hadiri Sertijab Danpomdam II/Sriwijaya
Wakil Ketua Presidium Banyuasin Timur, Sukardi SP mengatakan jika sejauh ini pihaknya terus berkoordinasi agar rencana pemekaran bisa segera terwujud.
"Sudah ada lahan 90 hektar yang dipersiapkan untuk lokasi perkantoran," kata Sukardi dikutip dari Harianbanyuasin.com Kamis 1 Juni 2023.