HARIANMUBA.COM,- Wujudkan Health Tourism, Herman Deru Intruksikan RSUD Kabupaten Kota Miliki Program Layanan Unggulan
Gubernur Sumsel H Herman Deru mengingatkan agar Asosiasi Rumah Sakit Daerah (ARSADA) Sumsel terus menjaga Performa dalam memberikakan layanan kepada masyarakat.
Harapan itu diungkapkannya saat membuka Seminar Sosialisasi Pemantapan Implementasi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) dan Kelembagaan Unit Organisasi Bersifat Khusus (UOBK) serta Akreditasi Rumah Sakit diselenggarakan oleh Asosiasi Rumah Sakit Daerah (ARSADA) Wilayah Sumsel, bertempat di Ballroom Hotel the Zuri, Selasa (15/8).
"Saya mengapresiasi ARSADA yang telah menggelar seminar sosialisasi pemantapan dam implementasi BLUD," trgasnya.
BACA JUGA:Sambut HUT RI, Tol Cibitung- Cilincing Diskon 15 Hingga 52 Persen, Catat Ini Tanggalnya
BACA JUGA:Jalintim Dipasar Sungai Lilin Kembali Diaspal, Muncul Keluhan Warga Dan Pemilik Toko
Herman Deru berharap semeniar tersebut dapat melahirkan kebijakan yang berdampak positif bagi peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
"Kita harap melalui seminar ini lahir regulasi yang berdampak baik bagi sistem pelayanan kesehatan di RSUD yang tersebar di Sumsel," tambah Herman Deru.
Herman Deru menyebut, 17 Kabupaten/ Kota yang telah memiliki RSUD. Namun sayangnya masih belum diikuti dengan penyebaran dokter umum maupun spesialis secara merata disetiap daerah.
Untuk itu melalui forum seminar tersebut, dirinya meminta Kabupaten/kota melalui ARSADA memberikan usulan dalam penebaran tenaga dokter di masing-masing daerah.
BACA JUGA:Mawardi Yahya Ikuti Pidato Kenegaraan Presiden Jokowi dari Ruang Sidang Paripurna DPRD Sumsel
BACA JUGA:Camat Sungai Lilin Kukuhkan 52 Petugas Paskibra HUT RI Ke-78, Ini Pesan Yang Disampaikan
"Saya rasa penyebaran dokter masih kurang maksimal maka tugas kita memberikan fasilitas yang intensif agar dokter yang bertugas di daerah menjadi betah," imbuhnya.
Gubernur Hermam Deru juga mengajak ARSADA mewujudkan Sumsel Health Tourism dengan terus menjaga performa layanan kesehatan yang baik dalam menumbuhkan rasa percaya masyarakat kepada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD).
"Kita mempunyai mimpi besar untuk menjadikan Sumsel sebagai daerah Health Tourism. Saya yakin dengan kerja sama seluruh pihak cita-cita itu akan terwujud," harapnya.