Heboh Kabar Bakso Mengandung Formalin dan Boraks di Kota Sekayu, Dinkes Muba Turunkan Tim, Ini Hasilnya

Senin 21-08-2023,19:52 WIB
Reporter : Boim
Editor : Dodi

HARIANMUBA.COM - Heboh Kabar Bakso Mengandung Formalin dan Boraks di Kota Sekayu, Dinkes Muba Turunkan Tim, Ini Hasilnya.

Dalam beberapa hari terakhir dikota Sekayu heboh kabar yang menyebutkan bahwa bakso produksi dari Wonogiri mengandung formalin (firmalin) dan boraks.

Tim dari Dinkes Muba bersama Sat Pol PP serta Kepolisian turun ke lapangan pada Senin 21 Agustus 2023.

Tim gabungan langsjng melakukan pengujian laboratorium mendalam terhadap sampel yang berasal dari sejumlah penjual bakso. 

BACA JUGA:Perayaan Hari UMKM Nasional, Pj Bupati Apriyadi Serahkan Bantuan Kepada 70 UMKM

BACA JUGA:Tim Voli Putri Superboy Jud II Tampil Memukau, Tundukan Tim Desa Ngunang 2 - 1

Hasil nya menunjukkan bahwa tidak ada jejak formalin atau boraks yang terdeteksi dalam sampel bakso yang diuji. 

Kepala Dinas Kesehatan Muba, dr H Azmi Dariusmansyah MARS, melalui Kepala Bidang (Kabid) Kesehatan Masyarakat, Maryadi SKM MKes, mengatakan, hasil uji laboratorium menunjukkan bahwa informasi yang beredar mengenai kandungan formalin dan boraks dalam bakso Wonogiri adalah tidak benar. 

“Kami mengimbau masyarakat untuk tidak terpancing oleh berita bohong seperti ini dan selalu memastikan kebenaran dari sumber yang terpercaya,” katanya 

Kemudian ia menegaskan bahwa pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Banyuasin sama sekali tidak pernah melakukan penyegelan terhadap Bakso Wonogiri, 

BACA JUGA:Siap Sukseskan Pemilu 2024, Dinkominfo Bersinergi dengan KPU Muba Untuk Sosialisasi

BACA JUGA:Gebyar Penutupan HUT RI ke-78 Kecamatan Sanga Desa Berlangsung Semarak dan Bertabur Hadiah

“Dengan adanya berita beredar, kami langsung turun bersama tim melakukan pengecekan, ternyata hasilnya negative,” katanya 

Pihaknya juga meminta masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menyebarkan informasi yang tidak terverifikasi, terutama melalui media sosial.

Penyebaran berita palsu dapat menyebabkan kerugian besar, baik bagi bisnis maupun citra daerah. 

Kategori :