HARIANMUBA.COM,- Jembatan Tol Kaligawe Mulai Dibuka Fungsional, Akses Lalulintas Akan Semakin Lancar.
Jembatan Tol Kaligawe baru saja selesai dilakukan pengerjaan untuk menyesuaikan peninggian Jalan Kaligawe.
Sejak 22 Desember 2023 mulai pukul 00.00 WIB jembatan ini sudah mulai dibuka secara fungsional.
Melansir postingan Instagram @pupr_jalan_jatengdiy Jembatan Tol Kaligawe ini dilaksanakan oleh BBPJN Jateng-DIY melalui Paket Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak 1A menggunakan dana APBN
BACA JUGA:Di Momen Libur Nataru, Ada Diskon 10 Persen Untuk Tol Trans Jawa, Berikut Tanggalnya
BACA JUGA:Libur Natal dan Tahun Baru, Ini 5 Hotel di Sekayu Muba yang Bisa Jadi Pilihan Buat Menginap
Seiring mulai beroperasi Jembatan Tol Kaligawe sudah mulai beroperasi secara fungsional arus lalu lintas akan kembali lancar.
Meskipun kemacetan tidak begitu parah seperti halnya ketika Semarang dilanda rob, namun tersendatnya lalu lintas ini merugikan para pengguna jalan.
Terlebih jalur Pantura ini banyak dilalui oleh kendaraan bermuatan berat yang tidak dapat bergerak cepat.
Kendaraan bermotor roda 2 maupun 4 yang hendak menuju Kota Semarang juga harus mengambil jalan memutar dengan masuk ke area tol.
BACA JUGA:Truk Fuso Terguling, Jalintim di Wilayah Banyuasin Kembali Terjadi Kamacetan
BACA JUGA:Wisata Religi, Ini Tempatnya Terletak di Gandus Palembang
Hal ini menyebabkan akses masuk jalan tol akan mengular ketika tingkat aktivitas kendaraan sedang tinggi.
Kolong jembatan akan kembali dibuka, sehingga kendaraan yang hendak menuju Kota Semarang tidak perlu memutar.
Alhasil, akses menuju tol juga akan kembali pulih.