HARIANMUBA.COM,- Tol pertama di Kabupaten Muba akhirnya rampung pembangunannya.
Tol pertama di Kabupaten Muba ini merupakan tol Bayung Lencir - Tempino yang masuk wilayah Jambi.
Tidak hanya pertama di Muba, tol ini juga merupakan tol pertama di Provinsi Jambi.
Saat ini tol Bayung Lencir Tempino sepanjang 15,47 kilometer (km) rampung dikerjakan pada 31 Agustus, sesuai target kontrak.
BACA JUGA:Model Ikan, Salah Satu Hidangan Khas yang Wajib Anda Coba Saat di Palembang
Kini tinggal proses lanjutan, proses Pra Uji Laik Fungsi (ULF).
Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Wilayah Jambi Ibnu Kurniawan mengatakan, progres paket pembangunan Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino Seksi 3 telah mencapai 100 persen.
"Jadi pekerjaan yang sesuai di dalam kontrak sudah selesai dilaksanakan. Sekarang kami lagi menunggu tim dari Direktorat JBH untuk melakukan pra ULF (Uji Laik Fungsi)," katanya dikutip dari Jambi Ekspres.
Ibnu memastikan, pekerjaan telah selesai dikerjakan oleh vendor-vendor yang terlibat dalam pekerjaan pembangunan jalan tol Baleno seksi 3. Selain itu ada pekerjaan penunjang yang tengah dilakukan.
BACA JUGA:Begini Tanggapan Raffi Ahmad, Usai Adik Dilantik Jadi Anggota DPRD Jawa Barat
BACA JUGA:Nikmati Keindahan Alam di Pintu Langit Sky View, Destinasi Wisata Paling Hits
"Yang tersisa adalah pekerjaan dari operator tol yang akan memasang alat-alat operasional tol seperti gardu, cctv, dan lainnya yang bukan merupakan bagian kontrak baleno seksi 3," jelas Ibnu.
Pihak kontraktor juga memastikan tengah mengamankan lokasi jalan bebas hambatan ini
"Saat ini tim HK masih melakukan pengamanan lokasi sebelum diserahkan ke operator," katanya.