Berhasil Torehkan Prestasi Juara 5 Besar Nasional, Pj Gubernur Gelar Syukuran Bersama Kafilah MTQ Sumsel

Jumat 20-09-2024,17:36 WIB
Reporter : Dodi
Editor : Dodi

HARIANMUBA.COM,- Berhasil Torehkan Prestasi Juara Masuk 5 Besar Nasional, Pj Gubernur Gelar Syukuran Bersama Kafilah MTQ Sumsel.

Kafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) utusan Sumsel pada ajang MTQ XXX nasional berhasil meraih prestasi membanggakan.

Diajang MTQ XXX Nasional tahun 2024 di Samarinda Kalimantan Timur belum lama ini, Provinsi Sumsel berhasil masuk lima besar nasional.

Terkait hal itulah Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Elen Setiadi, S.H, M.S.E mengucapkan rasa syukur dan rasa bangganya terhadap prestasi yang telah dicapai.

BACA JUGA:Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo Seksi I Kartasura-Klaten Diresmikan Presiden Joko Widodo

BACA JUGA:Pemkab Muba Siap Hadapi Ancaman Siber, Optimalkan Peran Data Recovery Center

Bahkan dilaksanakannacara Syukuran Keberhasilan Kafilah Provinsi Sumsel Meraih Juara 5 Nasional bertempat di Griya Agung Palembang, Jumat 20 September 2024.

“Masuknya Sumsel lima 5 besar ini, merupakan capaian tinggi.  Ini tentu berkah bagi Sumsel dan serta tak lupa juga berkat semangat juang bagi para Kafilah,” ujarnya PJ Gubernur.

Menurutnya dari sekian banyak cabang yang dilombakan di ajang MTQ Nasional tersebut, Sumsel barhasil memenangkan   7 cabang yang masuk final. 

Menurutnya hal ini tentu prestasi tersebut sangat membanggakan.

BACA JUGA:2 Kg Sabu Dari Pekanbaru Tujuan Betung Digagalkan Polda Jambi, 2 Orang Diamankan

BACA JUGA:Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U20 2025

“ Alhamdulillah ini prestasi, meski banyak hambatan dan tantangan tapi tidak mematahkan semangat sehingga meraih 5 besar,” tegasnya.

Dia menilai sekarang ini, tilawatil quran di Sumsel sudah sangat berkembang karena itu pihaknya akan berusaha mendorong agar lebih baik lagi prestasi kedepannya.

“Nanti kita akan kembangkan lagi. Insya Allah Tahun 2025 kita akan menambahkan anggaran untuk LPTQ. Maka kita harus disiapkan dari sekarang. Insya Allah bisa meraih Juara Umum," harapnya.

Kategori :