Speedboat Tabrakan Dengan Jukung, 1 WNA Asal Tiongkok Meninggal

Kamis 14-11-2024,06:34 WIB
Reporter : Dodi
Editor : Dodi

HARIANMUBA.COM,- Speedboat Tabrakan Dengan Jukung, 1 WNA Asal Tiongkok Meninggal.

Tragedi laut kembali terjadi di perairan Teluk Tenggirik, Kabupaten Banyuasin Rabu 13 November 2024.

Sebuah speedboat bernama Semoga Jaya bertabrakan dengan jukung Tiga Berlian yang sedang bergandengan dengan jukung Doa Bersama.

Peristiwa ini menyebabkan satu penumpang warga negara asing (WNA) asal Tiongkok meninggal dunia.

BACA JUGA:Korban Meninggal Warga Jambi, Begini Kronologis Mobil Pickup Terbakar di Tol Baleno

BACA JUGA:Shin Tae Yong Ungkap Kans Timnas Indonesia Hadapi Jepang

Insiden bermula ketika Semoga Jaya, speedboat bermesin 400 PK yang membawa 22 penumpang dan dua kru, melaju dari Palembang menuju Sei Baung sekitar pukul 09.00 WIB. 

Saat melintasi tikungan di perairan Teluk Tenggirik, speedboat mencoba menghindari jukung Doa Bersama yang bergandengan dengan jukung Tiga Berlian. 

Namun, bagian belakang Semoga Jaya mengenai sisi kiri jukung Tiga Berlian.

Tabrakan tersebut menyebabkan speedboat kehilangan kendali dan tenggelam. 

BACA JUGA:Transaksi Tanpa Ribet dengan Qris BRImo, Bisa Dimana Saja

BACA JUGA:BRImo Permudah Transaksi Hingga Pelosok Desa

Akibatnya, seorang penumpang bernama Wu Hao (WNA asal Tiongkok) menjadi korban meninggal dunia.

Kepala Kantor SAR Palembang, Raymond Konstantin, mengungkapkan bahwa pihaknya menerima laporan sekitar pukul 10.00 WIB dan segera mengerahkan dua tim penyelamat ke lokasi kejadian.

"Korban ditemukan mengapung tak jauh dari lokasi sekitar pukul 10.50 WIB dan langsung dievakuasi ke RS Bhayangkara M. Hasan Palembang," ujar Raymond.

Kategori :