Camat Sungai Lilin H Tatang Jaswadi dalam kesempatan tersebut memberikan beberapa himbauan, salah satunya terkait serapan dana desa.
"Untuk kegiatan dana desa ini sudah menjelang penghujung tahun, kami himbauan agar penyerapan nya agar terlaksana dengan baik," jelasnya.
BACA JUGA:Seorang Pria Meninggal Tertembak di Kota Sekayu, Penyebab Masih Diselidiki
BACA JUGA:Merasa Difitnah Korban Bermotif Politik, Sekwan DPRD Muba Datangi Polda Sumsel
Dalam kesempatan itu Camat juga menghimbau agar Kades mengawasi kegiatan pembangunan APBD diwilayah masing-masing.
"Kami harap agar desa mengawasi kegiatan APBD yang ada diwilayah masing-masing," paparnya.
Sementara itu Kades Srigunung Iwan Harianto mengucapkan terima kasih atas kehadiran seluruh kades dalam kegiatan ini.
"Kami sengaja memilih kegiatan ini di Gunung Sari joss agar pertemuan ini bisa berlangsung santai," tutupnya.