Kais Uang Tabungan di Reruntuhan Kebakaran

Kais Uang Tabungan di Reruntuhan Kebakaran

harianmuba com LINGGAU Mursyid tampak sedang mengais reruntuhan kebakaran di rumahnya Kamis 30 12 2021 sekitar pukul 19 30 WIB Ia mencari uang koin tabungannya selama ini Uang koin berhasil dikumpulkan kemudian dimasukkan ke dalam rantang Ada yang membantunya mengais ngais uang tersebut Saya simpan di dalam kardus Masih ada uangnya tidak terbakar Tapi uang membayar tahu hangus terbakar kata Mursyid yang oleh warga sekitar dipanggil Ustadz Diceritakan Mursyid saat kejadian ia sedang berjualan tahu keliling mengendarai sepeda motor Saat pulang ia mendapati rumahnya sudah ludes terbakar Aku lah sampai depan gang ada yang memberi tahu rumah saya terbakar ungkapnya Dia bersama keluarga tinggal di rumah tersebut sejak 2012 lalu Dia tinggal bersama istrinya Sri dan empat anaknya yakni Zakaia Idris Rasyid dan Umar yang masih bayi Sri istri Mursyid masih syok kini dirawat di RS AR Bunda Lubuklinggau karena sempat pinsan saat pristiwa kebakran menimpa rumahnya Menurut Mursyid sementara ia dan keluarganya menumpang di rumah kerabatnya di daerah Kenanga Sebenarnya tadi ada dua yang pingsan yakni Sri dan Erniati Tapi Erniati sudah diperbolehkan pulang sementara Sri belum boleh pulang cerita Ketua RT 4 Bandung Kiri Zailan alias Becoh linggaupos co id

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: