Dihantam Angin Ruang TK Desa Karang Makmur Roboh

Dihantam Angin Ruang TK Desa Karang Makmur Roboh


LALAN Aktifitas belajar mengajar di Taman Kanak Kanak TK Permata Hati di Desa Karang Makmur Kecamatan Lalan terhenti Pasalnya bagian atap ruang belajar roboh ditiup angin kencang Kejadian terjadi Kamis 23 12 2021 dinihari sekira pukul 01 00 WIB Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut hanya saja beberapa keperluan belajar mengajar mengalami kerusakan karena bangunan itu merupakan ruang belajar terbuka berukuran 6x8 meter persegi dan untuk sementara waktu tidak bisa digunakan Kerugian mencapai puluhan juta rupiah saat ini warga dan pemerintah desa serta pemerintah kecamatan telah melakukan evakuasi Berdasarkan informasi didapatkan di lapangan peristiwa terjadi disaat warga tengah tertidur lelap sebelumnya sekira pukul 00 30 WIB turun hujan disertai bunyi geledek dak tiupan angin kencang Tadi malam memang hujan deras dan disertai tiupan angin kencang Keesokan pagi nya kami mendapat kabar bahwa ruang belajar terbuka milik TK Permata Hati ambruk jelas PJ Kades Karang Makmur Atas kejadian itu telah melaporkan ke Pemerintah Kecamatan Lalan Berharap ruang belajar terbuka ini bisa dilakukan perbaikan tukasnya Terpisah Camat Lalan Andi Suharto SSTP saat dikonfirmasi mengenai hal itu memang benar adanya Sudah mendapatkan laporan dari pemerintah desa dan kita teruskan ke Pemerintah Kabupaten serta BPBD dan Dinas Pendidikan Kebudayaan jelasnya Atas peristiwa tersebut camat menghimbau kepada seluruh warga dan memerintahkan Kepada Kepala Desa untuk melaksanakan gotong royong Pembersihan di lokasi kejadian tukasnya Selanjutnya Membuat surat himbauan ke masyarakat untuk selalu waspada Dikarenakan curah hujan yang sangat tinggi di akhir tahun di Kecamatan Lalan imbuhnya boi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: