Wisata Danau Ulak Lia Dipercantik
SEKAYU Destinasi Danau Ulak Lia yang berada di Kelurahan Soak Baru Kecamatan Sekayu kedepan akan semakin cantik Karena saat ini tengah dibangun akses jalan dan dilakukan normalisasi Danau Ulak Lia sepanjang 300 meter dari bibir tebing danau utama Kepala Dinas PU PR Kabupaten Muba H Herman Mayori ST MT melalui Kepala Bidang Kabid Sumber Daya Air Eddy Umari ST dibincangi kemarin 18 08 2021 mengatakan program normalisasi Danau Ulak Lia telah dilakukan sejak dua minggu belakangan ini Kawasan Danau Ulak Lia saat sekarang ini mulai mengalami pendangkalan karena adanya endapan lumpur serta berbagai tumbuhan yang bisa membuat ekosistem di dalam air tidak bisa berkembang biak dengan baik katanya Nah dengan adanya program normalisasi Danau Ulak Lia ini yang bertujuan untuk mengangkat endapan lumpur yang ada di dasar danau Sehingga metode yang digunakan untuk menyediakan alur danau dengan kapasitas mencukupi untuk menyalurkan air terutama air yang berlebih saat curah hujan tinggi jelasnya Lebih lanjut ia mengatakan teknis yang dilakukan yakni dengan cara mengangkat endapan lumpur dengan menggunakan alat berat kemudian dirapihkan dan dijadikan untuk penahan tebing Harapanya setelah dilakukan normalisasi ini lokasi yang telah dijadikan tempat wisata ini bisa dinikmati dengan baik karena tidak lagi mengalami pendangkalan Hal itu dilakukan karena memang sama sekali belum dilakukan pengangkatan lumpur yang ada di Danau Ulak Lia ujarnya Lebih lanjut Herman menjelaskan bahwa Program ini diharapkan bisa memberikan manfaat bagi peningkatan destinasi air Sehingga lokasi Danau Ulak Lia bisa dimanfaatkan dengan baik imbuhnya boi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: