Ada Oknum ASN Atur Lelang, Ini Tindakan Tegas PJ Bupati

Ada Oknum ASN Atur Lelang, Ini Tindakan Tegas PJ Bupati

--

SEKAYU - Berhembus kabar yang tidak mengenakan di salah dinas dalam lingkungan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba). Pasalnya, diduga ada oknum berstatus ASN bermain proyek dengan cara bagi-bagi hingga mengarahkan para pemenang. 

Seperti diungkapkan salah satu pihak ketiga menyebutkan, bahwa memang benar ada praktik seperti itu. "Ada, praktik tersebut dan sudah lama. Bahkan, sebelum dilelang pemenangnya sudah diketahui, " ucapnya sembari meminta namanya tidak disebutkan.  

Terpisah, Pj Bupati Muba, Drs H Apriyadi M.Si menanggapi isu mencuat tersebut, mengatakan, sudah ditegaskan saat ini tidak ada lagi praktik untuk mengatur kegiatan paket proyek lelang dilakukan secara terbuka, jika memang ada oknum yang jelas-jelas merekayasa dan mengatur, lalu terbukti silahkan diproses. 

"Saya akan tindaklanjuti dan beri sanksi tegas, "ungkap Pj Bupati Muba saat di konfirmasi awak media usai menghadiri rapat Paripurna DPRD pada Rapat Paripurna Masa Persidangan III Rapat ke-14, Selasa (19/7/2022).

Lebih lanjut Apriyadi menerangkan, hendaknya para ASN janga main – main dengan pengaturan proyek, apabila masih ditemukan tentu akan diberikan tindakan sangat tegas. Intinya jalankan secara terbuka jangan ada yang mengatur ngatur. 

" Orang yang wajib dan layak mendapatkan kegiatan paket adalah orang itu benar- benar mempunyai kemampuan baik dari kualifikasi dari sisi kemampuan, kompentesi dari segi modal dan lainnya, " tandasnya. (boi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: