Warga Mekar Jadi Gotong Royong Bongkar Bangunan Masjid Lama

Warga Mekar Jadi Gotong Royong Bongkar Bangunan Masjid Lama

Warga mekar jadi gotong royong bongkar bangunan masjid lama--

 

SUNGAI LILIN - Warga Desa Mekar Jadi Kecamatan Sungai Lilin kembali menggelar kegiatan gotong royong.

Kali ini mereka membongkar bangunan masjid Al-Muttaqin.

"Hari ini (Kemarin-red) kita bersama warga melaksanakan kegiatan gotong royong yakni membongkar bangunan masjid yang lama, ada juga alat berat dari perusahaan," jelas Kepala Desa (Kades) Mekar Jadi Suparmin.

Dijelaskan Kades dibongkarnya bangunan masjid lama karena bangunan baru yang berada tepat disamping sudah selesai dan telah difungsikan.

Ia mengungkapkan lokasi bangunan lama akan dilakukan penataan.

"Bangunan masjid kami yang baru sudah selesai, aktifitas ibadah sudah seluruhnya menggunakan masjid baru maka dari itu yang lama dibongkar rencana akan ditata untuk dijadikan taman," paparnya.

Kades pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Desa Mekar Jadi yang sudah membantu bergotong royong.

Ia pun mengungkapkan kedepan akan terus menjaga kegiatan gotong royong seperti ini.

"Insya Allah kedepan kami akan terus jaga kegiatan gotong royong. Melalui kegiatan seperti ini kita bisa terus menjaga kekompakan antar warga," tutupnya. (deo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: