Alumnus Siswa Sekayu Tuntaskan Program PDK SMA Taruna Nusantara

Alumnus Siswa Sekayu Tuntaskan Program PDK SMA Taruna Nusantara

--

 

SEKAYU - Berbagai Pretasi terus ditunjukkan para siswa dan siswi asal Kabupaten Musi Banyuasin. Seperti Farrel Adira Augusta alumnus SMPN Ngeri 6 Unggul Sekayu saat ini menempuh pendidikan di SMA Taruna Nusantara angkatan XXXIII di Manggelang.        

Kepala Sekolah SMA Nusantara, Mayor Jenderal (Purn) Tono Suratman, menuturkan, sebagai salah satu sekolah unggulan yang dimiliki oleh Bangsa Indonesia maka SMA Taruna Nusantara mewajibkan setiap murid baru kelas X untuk mengikuti program PDK yang dilaksanakan selama 12 Minggu.          

"Rangkaian kegiatan PDK meliputi berbagai pembentukan karakter dan disiplin pribadi melalui kegiatan keseharian dan Latihan Lapangan Berganda seperti Tradisi Naik Puncak Tidar, Tradisi Ziarah ke Taman Makam Pahlawan, Napak Tilas Rute Juang Pahlawan, Latihan Perorangan Pilih Ksatria Tangkas, Latihan Kepramukaan dan diakhiri dengan Upacara Pembaretan," jelasnya

Sementara, Siswa SMA Taruna Nusantara, Farrel Adira Augusta, yang juga Putra Pertama dari Mantan Dandim 0401/Muba, Letkol Arh Faris Kurniawan SST MT, mengungkapkan rasa syukur kepada Allah SWT atas telah diterima dirinya di SMA Taruna Nusantara serta. "Saya memberikan rasa hormat dan mengucapkan terima kasih kepada

civitas akademika SMPN 6 Unggul Sekayu yang telah membimbing dan membina hingga bisa mencapai prestasi di SMA Taruna Nusantara saat ini," imbuhnya. 

Harapan pelajar yang mempunyai hobby makan dan maen basket ini adalah bahwa semoga di tahun mendatang SMPN 6 Unggul Sekayu semakin maju dan mampu mendidik siswa-siswinya untuk melanjutkan pendidikan di SMA Taruna Nusantara.

Selanjutnya Farrel akan melanjutkan pendidikan hingga 3 tahun mendatang di SMA Taruna Nusantara yang menggunakan Kurikulum Umum sesuai dengan Kurikulum Nasional yang telah ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan Nasional serta ditambah dengan Kurikulum Khusus yang mengutamakan tiga Wawasan untuk mendidik siswa-siswinya yaitu wawasan kebangsaan, wawasan kejuangan, serta wawasan kebudayaan.

Terpisah Kepala SMP Negeri 6 Unggul Sekayu, Muri SPd, mengatakan, sangat bangga ada alumni di sekolahnya bisa lulus dan masuk ke SMA Taruna Nusantara. "Selamat menjalankan aktifitas belajar dan mengajar yang lebih baik lagi, dan sukses selalu," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: