250 Rumah di Tungkal Jaya Terendam Banjir

250 Rumah di Tungkal Jaya Terendam Banjir

Pemberian bantuan untuk korban banjir di Kecamatan Tungkal Jaya, Kabupaten Muba, Sumsel--

 

TUNGKAL JAYA, HARIANMUBA.COM- Sekitar 250 rumah di empat desa dalam wilayah Kecamatan Tungkal Jaya Kabupaten Muba, Sumsel terendam banjir.

Sebanyak 250 rumah yang terendam banjir ini 150 rumah masuk Desa Sukadamai, 60 Rumah di Peninggalan, 30 rumah di Desa Pandan Sari, 10 rumah di Desa Berlian Jaya.

Banjir ini sendiri akibat tingginya curah hujan yang tinggi di Kabupaten Muba dalam seminggu terakhir.

Pj Bupati H. Apriyadi Mahmuh mengungkapkan pihaknya sudah menerjunkan tim dilokasi banjir. 

BACA JUGA:Mabes Polri Buka Pintu Buat Sulastri Irwan, Anak Petani 3 Besar Terbaik Calon Polwan yang Diduga Digugurkan

BACA JUGA:Dua Saudara Ipar Spesialis Curanmor Diamankan Polisi, Satu Orang di Tembak Kaki

Selain itu juga menginstruksikan pihak perusahaan untuk memberikan bantuan kepada warga terdampak banjir. 

"Selain bantuan dari Pemkab Muba, saya juga telah berkoordinasi dengan Camat Tungkal Jaya untuk melibatkan pihak perusahaan sekitar turut juga memberikan bantuan kepada warga terdampak banjir," ulasnya. 

Mantan Kadinsos Pemprov Sumsel ini mengaku, banjir juga terjadi di beberapa Kecamatan lainnya di Muba termasuk juga di Kecamatan Bayung Lencir yang berdampak ke ratusan KK. 

"Saya minta agar warga patuh untuk dilakukan evakuasi, jangan memaksakan untuk bertahan di rumah yang terkena banjir, karena kita sudah siapkan tempat pengungsian," ulasnya. 

BACA JUGA:Herman Deru Ajak BSI Alokasikan CSR-nya Untuk Mensukseskan GSMP

Apriyadi mengungkapkan Pemkab Muba juga terus memonitor kesehatan warga terdampak banjir di Muba. 

"Saya selalu memantau warga yang terdampak banjir, semoga segera surut agar warga kembali beraktifitas seperti biasa," harapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: