Waspada! Wilayah Ini Minim Rambu Lalu lintas, Bahayakan Pengendara

Waspada! Wilayah Ini Minim Rambu Lalu lintas, Bahayakan Pengendara

Lokasi minim rambu lalu lintas, rawan kecelakaan--

SEKAYU,HARIANMUBA.COM –Pengendara yang melintad disekitar simpang 3 di Desa Bailangu Kecamatan Sekayu diharapkan berhati-hati.

Karena diwilayah tersebut minim rambu lalu lintas.

Kondisi ini sangat membahayakan bagi pengendara roda dua maupun roda empat.

Padahal persimpangan tersebut ramai dilintasi pengendara.

BACA JUGA:Info Terbaru, Batasan Umur Pengangkatan Honorer Jadi PNS

BACA JUGA:Gaji PNS Kabarnya Bakal Naik, Berikut Daftar Gaji PNS Indonesia Sesuai Dengan Golongan

Salah satu warga Desa Bailangu Induk, Ard (34), mengatakan, setiap kali ada pengendara yang melintas di kawasan itu merasa khawatir, sebab sering kali nyelonong tidak melihat keadaan dan situasi.

“Harusnya, pihak terkait dapat memberikan atau memasang sebuah rambu lalin, sehingga para pengendara lebih berhati-hati, baik yang ingin masuk kedalam persimpangan maupun yang keluar,” katanya.

Menurutnya, dengan adanya rambu lalin, tentu saja bisa menekan terjadinya kecelakaan lalulintas. 

“Mengingat kondisi persimpang, sama sekali tidak ada rambu-rambu lalu lintas menjadi pedoman pengendara untuk pemberitahuan. Sehingga kendaraan ngebut saja saat melintas,” katanya.

BACA JUGA:Puluhan Besi Pengaman Jembatan Muara Rawas Hilang Dicuri, Begini Kondisinya

BACA JUGA:Ujian Tertulis Seleksi PPS KPU, Ini Bocoran Soalnya

Senada disampaikan, pengendara roda dua yang sering kali melintas dikawasan itu, Irlan (39), mengharapkan hal yang sama agar dipasang rambu lalin. “Kita harapkan dipasang rambu, walau sedikit yang penting ada untuk informasi kepada pengendara,” ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: