Laksan, Makanan Khas Palembang Asik Disajikan Akhir Pekan

Laksan, Makanan Khas  Palembang Asik Disajikan Akhir Pekan

Makanan laksan khas Palembang. Foto : dok hmb --

HARIANMUBA. COM, -    Banyak makanan khas Palembang, Pempek, model, tekwan dan lainya. Kali ini kita akan mengenal secara dekat makanan Laksan.

Laksan ini adalah pempek lenjer yang disajikan dalam kuah santan yang nikmat asik disajikan dalam acara keluarga maupun arisan.

Laksan khas Palembang satu variasi dengan pempek lenjer yang dipotong potong dan disajikan dalam kuah, gurihnya mintak ampun terlebih dicampur dengan lontong sayur.

Membuat laksan ini tidaklah rumit, pertama membuat pempek lenjer dari ikan, lebih enak dengan mengunakan daging tengiri. 

Setelah itu membuat kuah laksan dengan menumis bumbu halus dan menambahkan santan dan air hingga menyerupai gulai. 

Jangan lupa aduk terus kuah laksan agar tidak pecah, kemudian ditambahkan bawang goreng dan sambal hijau. 

Praktiskan, jangan lupa mencicipi makanan khas Palembang satu ini, banyak ditemui diberbagai tempat, terlebih dipagi hari di pinggir pinggir jalan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: