Laga AC Milan vs AS Roma Diprediksi Bakal Berjalan Panas

Laga AC Milan vs AS Roma Diprediksi Bakal Berjalan Panas

Winger AC Milan Brahim Diaz (tengah) berusaha menguasai bola ditengah kawalan dua pemain Juventus. Foto: Twitter /AC Milan--

HARIANMUBA.COM - AS Roma akan melawat ke markas AC Milan pekan ke-17 Serie A 2022/2023.

Pertandingan antara tim berjuluk Giallorossi (AS Roma) dan Rosoneri (AC Milan) ini akan dilangsungkan di San Siro Stadium, Senin, 9 Januari 2023, pukul 02:45 WIB.

Setelah Piala Dunia 2022, AC Milan dan Roma sama-sama meraih kemenangan pada laga pertamanya.

AC Milan menaklukkan tuan rumah Salernitana 2-1, yang dicetak Rafael Leao dan Sandro Tonali, sedangkan Roma menang 1-0 atas sang tamu Bologna yang dicetak Lorenzo Pellegrini dari titik penalti.

BACA JUGA:Ini Dia, 2 Tempat Jogging Favorite di Sekayu, Akhir Pekan Ramai Dikunjungi

Duel dua raksasa Liga Italia tersebut diprediksi bakal berjalan sangat panas dan menarik. Apalagi AS Roma yang datang sebagai tamu mengusung misi balas dendam.

Dalam rekor lima pertemuan terakhir, tim berjulukan Giallorossi belum pernah menang atas Rossoneri. Mereka hanya mampu imbang sekali dan sisanya kalah.

Statistik ini memang membuat para pendukung AC Milan bisa sedikit tenang, karena kemungkinan pasukan Stefano Pioli bisa kembali meraih hasil positif. Apalagi Rafael Leao akan bermain di depan pendukungnya sendiri.

Meski begitu, AS Roma juga tidak boleh di pandang sebelah mata. Mereka kini sedang dalam tren positif karena belum kalah dalam tiga laga terakhir.

BACA JUGA:Thailand vs Vietnam Memang Disiapkan di Final Piala AFF , Tuding Fan's Indonesia dan Malaysia

Milan ingin terus mengejar Napoli, yang sudah menelan kekalahan pertamanya. Di lain pihak, Roma masih terus berjuang untuk menembus empat besar.

Peluang kedua tim bermain imbang cukup terbuka. Namun, jika melihat catatan pertemuan dan faktor kandang, Milan mungkin layak untuk lebih difavoritkan.

Prediksi AC Milan vs AS Roma :

Bentrok Milan kontra Roma berpotensi menyajikan pertarungan sengit sebab keduanya sama-sama berambisi merebut papan atas Liga Italia 2022/2023. Selain itu, hasil pertandingan ini juga bakal mempengaruhi posisi ranking 2 klasemen sementara.

Jika berdasarkan skor head to head, I Rossoneri tampil sangat garang saat meladeni I Giallorossi. Selama ini, tim besutan Stefano Pioli tidak pernah kalah dalam 5 pertemuan terakhir melawan Roma.

BACA JUGA:La Liga Pekan ke -16, Barcelona vs Atletico Madrid Diprediksi Bakal Sengit

Rafael Leao dan kawan-kawan membukukan 4 kemenangan dan 1 hasil imbang saat meladeni tim ibu kota. Dari rekor tersebut, tuan rumah memiliki peluang yang relatif besar untuk mengamankan poin penuh di laga nanti.

Jika itu terjadi, mereka bakal mempertahankan posisinya sebagai runner-up Liga Italia 2022/2023.

Di sisi lain, Roma juga berada dalam tren positif jelang tampil di kandang Milan. Gawang I Giallorossi belum pernah kebobolan selama 3 partai terakhir, termasuk kemenangan 1-0 melawan Bologna di Liga Italia 2022/2023.

Tim asuhan Jose Mourinho ini memiliki rekor cukup bagus selama menjalani partai tandang di liga domestik. Nicolo Zaniolo dan kawan-kawan hanya kalah 1 kali saja dalam 8 partai away. Laga lainnya berakhir 5 kali kemenangan dan 2 kali imbang.

BACA JUGA:Seharian Muba Sejuk, Berikut Prakiraan Cuaca Sumsel Minggu 8 Januari 2023

Rival sekota Lazio itu mengumpulkan total 17 poin dari perjalananya di laga tandang musim ini.

Artinya, kendati masih kalah rekor head to head, I Giallorossi bisa memberikan ancaman bagi tuan rumah.*

- Perkiraan Pemain AC Milan vs AS Roma :

AC Milan (4-2-3-1): Tatarusanu; Calabria, Kalulu, Tomori, Hernandez; Bennacer, Tonali; Saelemaekers, Diaz, Leao; Giroud. Pelatih: Stefano Pioli.

Info skuad: Florenzi (cedera), Ibrahimovic (cedera), Origi (cedera), Messias (cedera), Ballo-Toure (cedera), Krunic (meragukan), Rebic (meragukan), Kjaer (meragukan), Maignan (meragukan).

BACA JUGA:Terbukti Ampuh, Atasi Tekanan Darah Tinggi dengan 5 Cara Alami Ini

AS Roma (3-4-2-1): Rui Patricio; Mancini, Smalling, Ibanez; Celik, Cristante, Pellegrini, Zalewski; Dybala, Zaniolo; Abraham. Pelatih: Jose Mourinho.

Info skuad: Darboe (cedera), Wijnaldum (cedera).

- Player to Watch AC Milan vs AS Roma :

Rafael Leao - AC Milan
Rafael Leao baru saja mendapatkan pujian setinggi langit dari Stefano Pioli di laga pekan lalu. Saat laga melawan Salernitna, ia sukses mencetak satu gol dan membawa AC Milan menang 2-1.

Total, Rafael Leao sudah mencetak tujuh gol dalam 15 penampilan di Serie A. Di laga melawan AS Roma, dirinya diprediksi kembali menjadi andalan sebagai gelandang serang.

Paulo Dybala - AS Roma
Paulo Dybal dipastikan kembali menjadi andalan Jose Mourinho. Seusai membawa Argentina juara di ajang Piala Dunia, kini saatnya Paulo Dybala fokus untuk membawa AS Roma terbang tinggi.

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat BBM Sawit, Siap Dipasarkan di SPBU Mulai 1 Februari 2023

Meski pekan lalu gagal mencetak gol, namun Paulo Dybala wajib diwaspadai oleh barisan belakang AC Milan. Eks bintang Juventus ini tercatat sudah mencetak lima gol dalam 10 penampilan di Serie A.

- Head to Head AC Milan vs AS Roma :

Pertemuan di Serie A

AC Milan menang: 77
Seri: 52
AS Roma menang: 45.

- 5 Pertemuan Terakhir AC Milan vs AS Roma

07-01-2022 Milan 3-1 Roma (Serie A)

01-11-2021 Roma 1-2 Milan (Serie A)

01-03-2021 Roma 1-2 Milan (Serie A)

27-10-2020 Milan 3-3 Roma (Serie A)

28-06-2020 Milan 2-0 Roma (Serie A).

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat BBM Sawit, Siap Dipasarkan di SPBU Mulai 1 Februari 2023

- 5 Pertandingan Terakhir AC Milan (M-M-S-M-M)

03-11-22 Milan 4-0 Salzburg (UCL)

06-11-22 Milan 2-1 Spezia (Serie A)

09-11-22 Cremonese 0-0 Milan (Serie A)

14-11-22 Milan 2-1 Fiorentina (Serie A)

04-01-23 Salernitana 1-2 Milan (Serie A).

BACA JUGA:Nekat, Jambret HP Teman, Pemuda Ini Diciduk

- 5 Pertandingan Terakhir AS Roma (M-K-S-S-M)

04-11-22 Roma 3-1 Ludogorets (UEL)

07-11-22 Roma 0-1 Lazio (Serie A)

10-11-22 Sassuolo 1-1 Roma (Serie A)

13-11-22 Roma 1-1 Torino (Serie A)

04-01-23 Roma 1-0 Bologna (Serie A).

BACA JUGA:Nggak Pake Ribet! Aplikasi Ini Bisa Hasilkan Saldo Dana Rp 150 Ribu

- Statistik AC Milan vs AS Roma :

Milan selalu menang dalam 3 laga terakhirnya melawan Roma di Serie A.

Milan tak terkalahkan dalam 5 laga terakhirnya melawan Roma di Serie A (M4 S1 K0).

Milan selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 laga terakhirnya melawan Roma di Serie A.

Milan selalu kebobolan 1 gol dalam 3 laga terakhirnya melawan Roma di Serie A.

Milan sudah menang 11 kali dan baru kalah 2 kali di Serie A musim ini (M11 S3 K2, gol 31-16).

BACA JUGA:Atasi Migrain, Ini Pengobatan Secara Alami, Dipastikan Manjur

Milan selalu menang dengan skor 2-1 dalam 2 laga terakhirnya di Serie A.

Milan selalu menang dalam 4 laga kandang terakhirnya di Serie A.

Milan selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 laga kandang terakhirnya di Serie A.

Milan selalu kebobolan 1 gol dalam 3 laga kandang terakhirnya di Serie A.

Roma sudah menang 9 kali dan kalah 4 kali di Serie A musim ini (M9 S3 K4, gol 19-14).

Roma tak terkalahkan dalam 3 laga terakhirnya di Serie A (M1 S2 K0).

Roma selalu mencetak 1 gol dalam 3 laga terakhirnya di Serie A.

BACA JUGA:Leg Pertama, Malaysia Amankan Kemenangan

Roma tak terkalahkan dalam 5 laga tandang terakhirnya di Serie A (M4 S1 K0).

Roma tak pernah gagal mencetak gol dalam 5 laga tandang terakhirnya di Serie A.(*)

Artikel ini sudah tayang di linggaupos.co.id dengan judul: Liga Italia: Prediksi AC Milan vs AS Roma, Rossoneri Diunggulkan?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: