Wajib Dikunjungi! Inilah 7 Destinasi Wisata Terindah di Provinsi Sumatera Selatan
Pantai Bongen sumber:palpres.com--
Nah, buat kamu yang tidak suka mendaki gunung namun masih mau menyaksikan keelokan Gunung Dempo bisa banget liburan ke Kebun Teh Dempo.
BACA JUGA:Kabar Gembira! Harga BBM Kembali Turun Rp 2.050-2.150/Liter, Berikut Daftar Harga Terbaru di SPBU
Kebun teh Dempo terhampar luas sekitar 1.523 Hektar di lereng Gunung Dempo. Sejauh mata memandang hamparan kebun teh ibarat permadani di lereng gunung Dempo.
Teh dari perkebunan ini bisa memproduksi teh basah sebanyak 15.381 ton pada tahun 2020. Untuk teh keringnya mencapai 3.434 ton. Adapun jenis teh hasil olahan pabrik diantaranya teh Orthodox, CTC, dan Green Tea.
6. Pantai Pulau Maspari
Pantai Pulau Maspari merupakan sebuah pantai yang sangat terkenal di Palembang. Pulau Maspari merupakan sebuah pulau yang terletak di kecamatan Tulung Selapan, Kabupaten Ogan Komering Ilir.
Pantai Pulau Maspari memiliki pantai berkarang besar. Sehingga sangat menarik untuk dijadikan sebagai salah satu tempat wisata berfoto.
BACA JUGA:Enam Kapolres Resmi Dilantik Kapolda Sumsel, Salah Satunya AKBP Erwin Irawan, SIK, Berikut Profilnya
Tidak hanya batu karang yang melimpah tepat berada di sana, namun Pulau Maspari merupakan sebuah pulau di mana para penyu bertelur yang dilindungi secara langsung oleh pemerintah daerah tersebut.
Oleh sebab itu, kehadiran para penyu tersebut menjadi salah satu ikon dari wisata Pantai Pulau Maspari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: