Mahasiswa UI Meninggal Ditabrak Malah Ditetapkan Tersangka, BEM UI Bereaksi Keras

Mahasiswa UI Meninggal Ditabrak Malah Ditetapkan Tersangka, BEM UI Bereaksi Keras

Orangtua korban bersama BEM UI gelar jumpa pers--Sumeks.co

 

"Tidak lama setelah Hasya tiba di RS, Hasya dinyatakan meninggal dunia," kata BEM UI.

BACA JUGA:Gunting, Ternyata Telah Ada Ribuan Tahun yang Lalu, Ini Penemunya

Sebelumnya, kuasa hukum almarhum Hasya, Gita Paulina, juga menegaskan, saat korban setelah dilindas, terduga pelaku tidak langsung berhenti sejak menabrak di lokasi. 

 

"Makanya waktu itu kami mempertanyakan, kenapa tidak dites urine?" kata Gita kepada awak media di kantor Iluni UI, Salemba, Jakarta Pusat, Jumat 27 Januari 2023.

 

Dia menyebut, terduga pelaku juga tidak mau menolong Hasya untuk melarikan ke RS terdekat sesaat setelah dilindasnya. Terduga polisi malah membiarkan salah satu saksi di lokasi untuk mencari ambulans ke tiga rumah sakit terdekat.

 

"Bahwa saat setelah kejadian, pelaku dimintai tolong untuk membawa Hasya ke RS tapi menolak dan tidak menunjukkan usaha untuk membantu. Akhirnya salah satu orang di TKP harus mencari ambulans ke tiga rumah sakit," kata Gita.

BACA JUGA:Polisi Buru Pelaku Penusukan di Acara Orgen Prabumulih, Acara Ternyata Tak Kantongi Izin

Oleh sebab itu, pihak kuasa hukum dan keluarga merasa kecewa dan terus mempertanyakan hal tersebut. Gita menyebut, kepolisian sengaja tidak menggali fakta itu lebih dalam. "Kami tidak tahu pertimbangan aparat hukum," tutup Gita.(*/republika.co.id)

 

Berita ini sudah tayang di sumeks.co dengan judul : Mahasiswa UI Meninggal Ditabrak Jadi Tersangka, BEM: Fenomena Ini Seperti Sambo Jilid Dua

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: