Bermain Cepat, Persebaya Tundukan Madura United 2-0.

Bermain Cepat, Persebaya Tundukan Madura United 2-0.

Pemain Persebaya Surabaya merayakan kemenangan --

HARIANMUBA. COM,-Bermain dikandang dengan dukungan penuh penonton, Persebaya Surabaya barhasil menguguli Madura United 2-0.

Pertandingan sengit kedua kesebelasan diliga 1 2022/2022 berlangsung di  Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan. Minggu 29 Januari 2023.

Kemenangan Persebaya Surabaya ini dicetak oleh Leo Lelis dan Ahmad Nufiandani. 

Pertandingan kedua tim mulai menit awal bermain cepat dan ketat, terutama dibagian sayap. pelanggaran pun sering tercipta, tercatat Persebaya 13 pelanggaran sedangkan Madura dua kali tercipta pelanggaran, masing masing tim mendapatkan satu kartu kuning.

BACA JUGA:Pelayaran Bangka - Sumatera Selatan Ditutup Sementara, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Lapak Seadanya, Pemdes Teluk Kijing II Musi Banyuasin Berharap Dibangun Pasar Permanen

Secara umum Bajul Ijo sedikit mendominasi penguasaan bola. Mereka pun lebih dulu menebar ancaman lewat tembakan tepat sasaran yang dilepaskan Paulo Victor.

Laskar Sape Kerrab membalas serangan tamu melalui upaya dari Lulinha. Hanya saja, percobaan pemain asal Brasil itu masih bisa diamankan Ernando Ari.

Pada menit ke-39, sebenarnya Persebaya memiliki peluang emas untuk membuka keunggulan lewat titik penalti menyusul handball yang dilakukan Cleberson.

BACA JUGA:Muba Waspada Hujan Ringan Siang Hari, Prakiraan Cuaca Sumatera Selatan Senin 30 Januari 2023

Tapi kesempatan itu terbuang sia-sia. Striker asing Paulo Victor yang maju sebagai algojo gagal menjalankan tugasnya dengan baik.

Arah tendangannya terbaca sempurna oleh kiper Madura United, Miswar Saputra.

Menjelang akhir babak pertama, Madura United memberikan ancaman serius bagi gawang Persebaya. Hugo Gomes melepaskan tembakan rendah dari dalam kotak penalti.

Memasuki babak kedua, pelatih Aji Santoso menarik Muhammad Iqbal dan memasukkan pemain yang lebih berpengalaman, Ahmad Nufiandani.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: