Dua Tokoh Ini Diisiukan Bergandengan Menuju Pilgub Sumsel
Wali Kota Prabumulih Ir H Ridho Yahya dan Wakil Ketua DPRD Sumsel, Giri Ramanda Kiemas--
HARIANMUBA.COM,- Dua tokoh Sumatera Selatan ini dikabarkan bakal bergandengan untuk maju Pilgub-Pilwagub pada tahun politik di 2024 mendatang.
Kedua tokoh tersebut adalah Wali Kota Prabumulih Ir H Ridho Yahya dan Wakil Ketua DPRD Sumsel, Giri Ramanda Kiemas.
Keduanya pun tampak akrab saat kunjungan Wamentan RI ke Agrowisata Nanas di Kelurahan Karang Jaya, Kota Prabumulih, beberapa hari lalu.
Bahkan, keduanya pun nampak mengambil foto berdua di sela-sela kunjungan.
BACA JUGA:Petani Sawah di Desa Pinang Banjar Sungai Lilin Berharap Perhatian Pemerintah
BACA JUGA:Half Day Tour, Nikmati Destinasi Wisata di Muba
Tak ayal, beberapa pihak pun menduga keduanya akan bergandengan maju Pilgub-Pilwagub pada tahun politik di 2024 mendatang.
Beredar isu Ridho Yahya akan maju sebagai calon Gubernur dan akan menggandeng keponakan Mantan Presiden Megawati Sukarnoputri tersebut sebagai calon wakil gubernur.
Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) akan berlangsung pada tahun 2024 mendatang.
Namun, beberapa calon sudah bermunculan untuk menjadi orang nomor satu dan dua di Provinsi Sumsel.
Seperti beredarnya isu yang merebak dikalangan masyarakat Sumsel khususnya Kota Prabumulih, bahwa Walikota Prabumulih Ir Ridho Yahya akan bergandengan dengan Wakil Ketua DPRD Provinsi Sumsel HM Giri Ramanda N Kiemas
BACA JUGA:Presiden Jokowi Serahkan SK HUTSOS dan TORA bagi 7 Kabupaten di Sumsel Secara Virtual
BACA JUGA:Presiden Jokowi Serahkan SK HUTSOS dan TORA bagi 7 Kabupaten di Sumsel Secara Virtual
Namun apakah H Ridho Yahya jadi Gubernur dan Giri Ramanda jadi Wakil Gubernur atau sebaliknya, belum diketahui pasti.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: