Upacara Pembukan SEA GAMES, Bendera Indonesia Dipasang Terbalik

Upacara Pembukan SEA GAMES, Bendera Indonesia Dipasang Terbalik

Insiden bendera merah putih terbalik pada pembukaan sea games kamboja--

HARIANMUBA.COM,- Ada Insiden tak mengenakkan pada momen pembukaan SEA GAMES 2023.

Dimana bendera Indonesia terbalik pada pra upacara pembukaan SEA Games 2023.

Upacara pembukaan ini ditayangkan live di akun Youtube Press Office of The Council of Ministers Cambodia.

Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) telah mengirim surat keberatan kepada Panitia Penyelenggara SEA Games 2023 Kamboja (CAMSOC)

BACA JUGA:Muba Diprediksi Seharian Hujan Ringan, Prakiraan Cuaca Provinsi Sumsel Sabtu 6 Mei 2023

BACA JUGA:Truk Pengangkut Buah Sawit Tanpa Jaring Pengaman, Resahkan Pengendara Sepeda Motor

Melalui Pelaksanan Tugas Sekretaris Jendral NOC Indonesia, Herry Warganegara, mengatakan tuan rumah telah menyampaikan permohonan maaf kepada Indonesia atas terjadi terbaliknya bendera merah putih.

Harus disayang momen tersebut terjadi saat salah satu penyanyi lokal Kamboja diiringi penari yang membawa bendera 11 negara peserta SEA Games 2023, para penari yang membawa bendera Indonesia semuanya dalam kondisi terbalik.

Terlihat dalam akun YouTube bendera Indonesia berkibar secara terbalik.

Warna merah yang seharusnya di atas justru berkibar secara terbalik, warna putih berada di atas dan merah di bagian bawah.

BACA JUGA:Cerita Indra, Mahasiswa Muba Yang Baru Pulang Dari Sudan, Bertahan Selama 8 Hari di Situasi Mencekam

BACA JUGA:Melihat Tol Trans Sumatera Dari Peta, Membentang Lurus Sepanjang Pulau Sumatera

Tentu insiden tersebut membuat heboh khususnya netizen Indonesia, dan berharap kejadian tersebut tidak terulang kembali. 

Insiden terbaliknya bendera merah putih tidak hanya terjadi di SEA Games 2023. Pada SEA Games 2017 Malaysia juga pernah terjadi terbaliknya bendera Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: