Dampak Kecelakaan, Jalintim Palembang - Jambi Macet, Kendaraan Diarahkan Lewat Jalur Alternatif

Dampak Kecelakaan, Jalintim Palembang - Jambi Macet, Kendaraan Diarahkan Lewat Jalur Alternatif

Kondisi jalintim macet akibat kecelakaan--

HARIANMUBA.COM,- Dampak Kecelakaan, Jalintim Palembang - Jambi Macet, Kendaraan Diarahkan Lewat Jalur Alternatif.

Kecelakaan lalu lintas yang terjadi di ruas Jalintim Palembang Jambi malam ini mengakibatkan kemacetan cukup panjang.

Hingga malam ini jajaran Satlantas Polres Muba masih berada dilokasi kecelakaan untuk mengevakuasi dan mengurai kemacetan.

Jajaran Satlantas Polres Muba melalui akun medsos resminya menghimbau kepada pengendara di Jalintim Palembang Jambi untuk melewati jalur alternatif.

Dalam postingan tersebut dijelaskan Info pengalihan arus lalu lintas sehubungan adanya kecelakaan truk trailer dan bus di Desa Tanjung Kerang Kecamatan Babat Supat.

BACA JUGA:Lakalantas di Jalintim Palembang - Jambi, Bus AKAP dan Truk Trailer, Info Sementara 1 Meninggal Puluhan Luka

BACA JUGA:Berminat Ingin Bisnis Pertashop, Begini Cara dan Prediksi Dana Yang Harus Disiapkan

Bagi yang mengarah ke Palembang ataupun sebaliknya dapat melalui jalur alternatif lintas tengah Sekayu Betung Desa Bonot Kecamatan Lais.

"Memang sekarang masih kondisi macet mas, cukup panjang karena kendaraan yang terlibat kecelakaan sedang di evakuasi," jelas Mul salah satu warga Tanjung Kerang.

Seperti di beritakan sebelumnya kecelakaan Lalu Lintas terjadi di ruas Jalintim Palembang - Jambi malam ini.

Kecelakaan yang terjadi di Desa Tanjung Kerang Kecamatan Babat Supat ini melibatkan bus AKAP asal Aceh dengan truk trailer.

BACA JUGA:Ini Titik Rest Area Tol Trans Sumatera di Wilayah Jambi, Dimana Saja Lokasinya

BACA JUGA:Pj Bupati H Apriyadi Resmikan Gedung Baru BCA KCP Sekayu

Kabar sementara akibat kecelakaan 1 orang meninggal dunia sementara korban luka-lukq mencapai 16 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: