Heboh Muncul Kristen Muhammadiyah, Berikut Penjelasan Abdul Mu’ti

Heboh Muncul Kristen Muhammadiyah, Berikut Penjelasan Abdul Mu’ti

Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti -muhammadiyah.or.id---

HARIANMUBA.COM,- Heboh Muncul Kristen Muhammadiyah, Berikut Penjelasan Abdul Mu’ti.

Sebuah buku Buku dengan judul Kristen Muhammadiyah: Mengelola Pluralitas Agama dalam Pendidikan, menjadi viral. 

Karena memunculkan istilah Kristen Muhammadiyah (KrisMuha).

Istilah unik ini, awalnya berdasarkan penelitian yang dilakukan Abdul Mu’ti dan Fajar Riza Ulhaq, yang kemudian disusun dalam buku utuh.

BACA JUGA:Perjuangkan Hak Petani Sawit, Pemkab Muba - DPRD Muba Fasilitasi Masalah Asuransi Program IDAPERTABUN

BACA JUGA:Harga Tiket Timnas Indonesia VS Argentina, Paling Murah Rp 600 Ribu, Tertinggi 4 Jutaan

Berkaitan dengan hal ini, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti yang juga peneliti fenomena ini, menegaskan bahwa KrisMuha merupakan varian sosiologis, bukan teologis.

Istilah ini merujuk pada kedekatan antara warga Kristen dengan gerakan Muhammadiyah, bukan penggabungan akidah Muhammadiyah dengan Kristen.

“Kristen Muhammadiyah merupakan varian sosiologis yang menggambarkan para pemeluk Agama Kristen/Katolik yang bersimpati dan memiliki kedekatan dengan Muhammadiyah,” ucap Mu’ti dikutip dari muhammadiyah.or.id, Senin 29 Mei 2023.

Mu’ti menjelaskan bahwa KrisMuha bukanlah anggota resmi Muhammadiyah.

Mereka tetap berpegang teguh pada nilai-nilai dan keyakinan Kristen.

BACA JUGA:Cegah Karhutbulah, BPBD Muba Gelar Sosialisasi

BACA JUGA:Kabar Gembira, Mulai 7 Juni Gaji ke-13 PNS di Muba Cair, Ini Pesan PJ Bupati

Dengan demikian, varian KrisMuha sesungguhnya bukanlah penggabungan teologis antara Muhammadiyah dan Kristen, melainkan simpatisan Muhammadiyah yang beragama Kristen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: