Berhasil Raih Penghargaan Paralegal Justice Award, Lurah Balai Agung Dapat Hadiah Umroh Gratis

Berhasil Raih Penghargaan Paralegal Justice Award, Lurah Balai Agung Dapat Hadiah Umroh Gratis

Pj Bupati Muba bersama Lurah Balai Agung--

HARIANMUBA.COM,- Berhasil Raih Penghargaan Paralegal Justice Award, Lurah Balai Agung Dapat Hadiah Umroh Gratis

Seperti yang telah diketahui Lurah Balai Agung Musmulyadi telah berhasil meraih sebuah penghargaan di ajang bergengsi Anugerah Paralegal Justice Award 2023. 

Penghargaan paralegal Justice Award ini diberikan karena peran dirinya sebagai Non Litigation Peacemaker atau Juru Perdamaian Desa/Kelurahan.

Pencapaian tersebut, telah membuat banyak pihak ikut apresiasi, terutama Pj Bupati Muba Drs H Apriyadi. 

BACA JUGA:Diduga Nyolong Pipa Pertamina EP, 2 Warga Babat Ramba Jaya Diamankan

BACA JUGA:Gadis Remaja Ini Dengan Santai Kendarai Motor di Tol Tangerang - Merak, Ngaku Tak Paham Aturan

Sebagai pimpinan di Kabupaten Musi Banyuasin Apriyadi memberikan sebuah hadiah kepada Musmulyadi yaitu Umroh Gratis.

“Selamat kepada Musmulyadi Lurah Balai Agung perwakilan Muba yang telah menerima penghargaan di Paralegal Justice Award Tahun 2023," jelas PJ Bupati.

Apriyadi menjelaskan dirinya tentunya sangat apresiasi dan bangga atas pencapaian ini. 

"Hadiah yang saya berikan berupa Umroh Gratis ini, semoga bisa menjadi motivasi bagi lurah yang lainnya untuk semakin baik lagi kedepannya,”kata Apriyadi.

BACA JUGA:Warga Lapor Lewat Call Center 112, Pemkab Muba Segera Perbaiki Jalan di Ulak Embacang

BACA JUGA:Sebar Video Asusila Mahasiswi Palembang, Pemuda Asal Jakarta Diamankan

Sementara itu Musmulyadi Lurah Balai Agung menuturkan rasa terima kasih atas hadiah umroh gratis yang telah diberikan oleh Pj Bupati Muba kepada dirinya. 

Musmulyadi mengaku bahwa dirinya sangat senang dan merasa bahagia bisa membawa pulang penghargaan tersebut untuk Kabupaten Muba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: