Membayangkan Indahnya Melintasi Tol Padang - Pekanbaru Jika Sudah Beres, Menikmati Pemandangan Bukit Barisan

Membayangkan Indahnya Melintasi Tol Padang - Pekanbaru Jika Sudah Beres, Menikmati Pemandangan Bukit Barisan

Ilustrasi pemandangan indah tol --

BACA JUGA:Tingkatkan Kualitas SDM Kesehatan, Pj Bupati Tandatangani Kesepakatan Bersama dengan STIKES Abdurahman

Menurut Koentjoro, konstruksi jalan tol Bangkinang-Koto Kampar sepanjang 24,7 km telah mencapai 75,13 persen untuk pengerjaan konstruksi dan 90,72 persen untuk pengadaan lahannya.

Sedangkan perkembangan pengadaan lahan jalan tol Seksi Padang-Sicincin dengan panjang mencapai 36,6 km sudah mencapai 85,82 persen dengan konstruksi telah mengalami kemajuan hingga 36,57 persen.

“Tiga seksi jalan tol Padang-Pekanbaru lainnya, yakni Sicincin-Bukittinggi, Bukittinggi-Payakumbuh, dan Payakumbuh-Koto Kampar akan dilaksanakan pada tahap IV pembangunan JTTS,” jelas dia.

Lebih lanjut Koentjoro mengatakan, Jalan tol Bangkinang-Koto Kampar akan dilengkapi sejumlah fasilitas struktur, seperti 13 boks underpass, sembilan boks pedestrian, tujuh main bridge, empat overpass, dan satu barrier gate, dan 2x2 jumlah lajur dengan kecepatan rencana mencapai 80 km/jam.

BACA JUGA:Pj Gubernur Dilantik untuk Mengisi Kekosongan Kepemimpinan di 9 Provinsi Indonesia, Siapa Saja Mereka?

BACA JUGA:Jika Tol Trans Sumatera Sudah Tersambung Jarak Jambi- Medan Makin Dekat, Berangkat Pagi, Menjelang Malam Tiba

Pembangunan jalan tol yang ditargetkan rampung pada akhir 2023 mendatang itu juga mendapatkan dukungan penuh oleh Pemerintah Provinsi Riau.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: