Bantu Warga Kota Sekayu Kesulitan Air, Satlantas Polres Muba Bantu Salurkan Air Bersih

Bantu Warga Kota Sekayu Kesulitan Air, Satlantas Polres Muba Bantu Salurkan Air Bersih

Satlantas Polres Muba salurkan air bersih--

HARIANMUBA.COM,- Bantu Warga Kota Sekayu Kesulitan Air, Satlantas Polres Muba Bantu Salurkan Air Bersih.

Beberapa wilayah di Kota Sekayu mulai kesulitan air bersih dampak dari kemarau panjang. 

Adanya kondisi tersebut pihak Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Musi Banyuasin gerak cepat untuk membantu.

Mereka menyalurkan air bersih kepada warga yang membutuhkan pada Jumat 08 Agustus 2023.

BACA JUGA:Bentuk Kepedulian Ke Warga, Polsek Lalan Berikan Bantuan Korban Kebakaran

BACA JUGA:Jangan Nekad Putar Balik Dijalan Tol, Selain Berbahaya, Ini Denda Menunggu pengendara

Selain membantu masyarakat langkah ini juga dalam rangka merayakan HUT Lantas Bhayangkara ke-68 Dengan Bakso, Bakti Religi Hingga Bagi – Bagi Air Bersih.

Kapolres Muba AKBP Imam Syafii melalui Kasat Lantas AKP Ricky Mozam SH MH mengatakan, kegiatan tersebut diselenggarakan secara serentak di seluruh Indonesia. 

Hal itu dilakukan dalam rangka HUT Lantas Bhayangkara ke-68  di Kabupaten Muba.

“Ada 3 kegiatan yang kita lakukan kemarin (Kami 07 September 2023), diantaranya bakti sosial, bakti religi, dan anjangsana,” kata Ricky,

BACA JUGA:Mau Saldo DANA Gratis Rp 500 Ribu, Cukup Mainkan Game Ini, Terbukti Membayar

BACA JUGA:Dompet Digital Makin Jadi Tren, Berikut 5 Dompet Digital Terbaik di Indonesia Dengan Fitur Lengkap

Ricky menerangkan, untuk kegiatan bansos sendiri pihaknya memberikan bantuan paket sembako sebanyak 30 paket kepada tukang ojek yang ada di Kecamatan Sekayu.

Lalu memberikan paket sembako ke panti asuhan dan membagikan air bersih di daerah yang mengalami kekeringan karena dampak dari musim kemarau saat ini melanda di Sekayu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: