96 Tim Ikuti Turnamen Bola Voli Karang Taruna Sanga Desa Cup 2023, Hadiah Total Puluhan Juta Rupiah
Kegiatan turnamen Bola Voli Karang Taruna Sanga Desa Cup--
SANGA DESA, HARIANMUBA.COM - Sebanyak 96 Tim Bola Voli dari berbagai daerah dalam wilayah Kabupaten Musi Banyuasin dan Kabupaten Musi Rawas, Minggu (15/10/2023) ikuti Open Turnamen Bola Voli yang diselenggarakan oleh pengurus Karang Taruna Kecamatan Sanga Desa.
Kegiatan yang dilaksanakan di Lapangan Bola Voli AW 27 Energi Group Desa Ngulak II tersebut, digelar dalam rangka Karang Taruna Sanga Desa Cup Tahun 2023.
Pantauan di lapangan, hari pertama turnamen tampak begitu meriah. Ratusan masyarakat berbagai usia tampak memadati pinggir lapangan pertandingan, mereka begitu antusias bersorak mendukung tim kesayangan masing-masing.
Ketua Karang Taruna Kecamatan Sanga Desa Haryanto Ardi SE ketika dibincangi mengatakan pelaksanaan Karang Taruna Sanga Desa Cup 2023 bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar pemuda, dan para pecinta olahraga Bola Voli.
BACA JUGA:Pipa PDAM di Desa Epil Bocor, Air Terbuang Percuma
"Karang Taruna Sanga Desa Cup 2023 ini digelar untuk menjadi wadah mengasah kemampuan bagi para pecinta Bola Voli. Selain itu dengan adanya turnamen ini diharapkan bisa menjadi ajang silaturahmi antar pemuda yang ada di Kecamatan Sanga Desa maupun di luar wilayah Kecamatan Sanga Desa," ungkapnya.
Lebih lanjut Yanto menjelaskan dalam turnamen yang dilaksanakan oleh pihaknya itu, ada 96 tim yang telah mendaftar.
"Tercatat 64 Tim Putra dan 32 Tim Putri yang telah mendaftar kepada panitia. Para peserta ini ada yang berasal dari Kecamatan Sanga Desa dan beberapa Kecamatan tetangga, Kabupaten Musi Rawas, bahkan dari luar provinsi seperti Provinsi Bengkulu, Jambi, dan Lampung. Untuk Turnamen Bola Voli Putra sistemnya Open Turnamen, jadi tim yang berpartisipasi boleh darimana saja dan bebas menggunakan pemain darimanapun. Sedangkan untuk Turnamen Bola Voli Putri kita menggunakan sistem tertutup dan bebas lokal, artinya peserta hanya dari Kecamatan Sanga Desa tetapi pemain boleh lintas Desa atau Kelurahan," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: