Panwaslu Kecamatan Sungai Lilin Gelar Deklarasi Kampanye dan Pemilu Damai

Panwaslu Kecamatan Sungai Lilin Gelar Deklarasi Kampanye dan Pemilu Damai

Foto bersama usai kampanye dan Pemilu damai--

Plt Camat Sungai Lilin Affendi Darojat SH MH dalam sambutannya mengungkapkan pemilu memang seharusnya dilaksanakan rukun damai dan aman.

"Dalam sebuah kompetisi ada menang dan kalah, kami secara pribadi mendoakan semua menang Semakin banyak anggota DPRD semakin bagus," jelasnya.

BACA JUGA:Samsung Resmi Rilis Galaxy Tab S9 FE dan Galaxy S23 FE di Indonesia

BACA JUGA:Tol Bali Mandara, Lokasi Pertama Simulasi Penerapan Transaksi Tol Non Tunai Tanpa Sentuh

Camat mengajak dan menghimbau agar partai politik ikut mensosialisasikan berkomitmen melaksanakan pemilu damai

"Beda pilihan itu biasa jangan putus persaudaraan, Mari jaga kekompakan dan kerukunan untuk menjalankan pemilu damai dan kondusif," jelasnya.

Kapolsek Sungai Lilin AKP Andi Firdaus SH juga menghimbau kepada partai politik dan caleg mendinginkan situasi. Ia berharap menjelang pelaksanaan hingga pasca pemilu semua berlangsung aman dan damai.

"Harapan kami setelah deklarasi sampai pemilu dan pasca pemilu di sungai lilin aman dan damai," jelasnya.

BACA JUGA:15 Instansi Ini Terpilih Untuk Ujicoba Single Salary Bagi PNS, Berikut Daftar Gajinya

BACA JUGA:Dimomen Peringatan HUT PGRI Ke-78, Presiden Jokowi Beri Kabar Gembira Bagi Guru Honorer

Sementara itu, Ketua Panwascam Sungai Lilin Kamil yadi Spd mengungkapkan pihaknya sengaja melaksanakan kegiatan deklarasi dan pemilu damai ini.

"Melalui kegiatan ini kami juga mensosialisasikan kepada partai dan para caleg terkait titik menjadi lokasi APK," tutupnya. 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: