Pemerintah Kecamatan Sungai Lilin Gelar Upacara HUT Korpri Ke-52

Pemerintah Kecamatan Sungai Lilin Gelar Upacara HUT Korpri Ke-52

Upacara HUT Korpri di Kantor Kecamatan Sungai Lilin--

HARIANMUBA.COM,- Pemerintah Kecamatan Sungai Lilin Gelar Upacara HUT Korpri Ke-52.

Upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) digelar berbagai daerah di Indonesia.

Salah satunya adalah di Kecamatan Sungai Lilin.

Upacara berlangsung di halaman kantor kecamatan Sungai Lilin.

BACA JUGA:Ratusan Siswa Ikuti Gebyar Paud KB Tingkat Kecamatan Sungai Lilin, Berlangsung di Desa Bukit Jaya

BACA JUGA:Peringati Hari Pangan Sedunia, Hindoli dan YCP Gelar Lomba Masak Memanfaatkan Tanaman Lahan Pekarangan

Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) kali ini adalah Plt Camat Sungai Lilin Affendi SH Msi.

Upacara sendiri diikuti oleh seluruh pegawai mulai dari kantor kecamatan, dinas instansi dan juga kepala sekolah di Kecamatan Sungai Lilin.

Dalam amanatnya Plt Camat Sungai Lilin menyampaikan ucapan Selamat Ulang Tahun kepada para anggota Korpri dimanapun bertugas. 

“Ulang tahun ke-52 ini, mari kita jadika momen sebagai upaya untuk meneguhkan Korpri sebagai Penguat NKRI dan Pelindung ASN,” jelas Afendi.

BACA JUGA:Sekda Sumsel Supriono Jadi Irup Upacara HUT ke-52 Korpri Tahun 2023

BACA JUGA:Sebentar Lagi Momen Arus Mudik Nataru, Inilah 9 Ikon yang Menemani Pemudik di Sepanjang Tol Trans Sumatera

Plt Camat menyampaikan terima kasih kepada Korpri dan seluruh ASN di Kecamatan Sungai Lilin yang sudah menjalankan tugas dengan baik.

"Dimomen HUT Korpri ini mari kita bersama-sama meningkatkan lagi kinerja kita untuk kepentingan masyarakat luas," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: