Tim Voli Putra Putri Srigunung Unjuk Gigi, Raih Juara 1 di Dua Ajang Berbeda
Tim Voli SVC Srigunung berhasil meraih juara pertama--
HARIANMUBA.COM,- Tim Voli Putra Putri Srigunung Unjuk Gigi, Raih Juara 1 di Dua Ajang Berbeda.
Srigunung Voli club (SVC) atau tim voli Desa Srigunung Kecamatan Sungai Lilin dalam beberapa waktu terakhir berhasil unjuk gigi.
Bagaimana tidak baik tim putra ataupun putri SVC ini berhasil meraih gelar juara pertama di dua ajang berbeda.
"Alhamdulillah tim voli srigunung SVC putra dan putri berhasil meraih trofi juara di dua ajang berbeda," jelas Manejer SVC Choirul Anwar Spdi.
BACA JUGA:Ratusan Personil Satpol PP Ikuti Uji Kompetensi Pamong Praja tahun 2023 yang Digelar Pemprov Sumsel
BACA JUGA:Cuma Butuh Waktu 7 Jam, Terduga Pelaku Pencurian Sepeda Motor Dibekuk Polsek Sanga Desa
Dijelaskan Choirul untuk tim putri berhasil meraih juara pertama kejuaraan voli di Desa Sukadamai Baru belum lama ini.
"Kalau untuk turnamen di Desa Sukadamai baru ini lokal yang juga diikuti oleh puluhan tim voli," jelasnya.
Tim putri SVC Srigunung yang berhasil meraih juara--
Sementara untuk tim SVC putra berhasil meraih juara satu dalam kejuaraan semi open Dawas Cup 2023.
BACA JUGA:Mengenal Monumen Pionir, Tonggak Sejarah Semangat Transmigrasi di Indonesia
"Kami sangat senang dengan keberhasilan tim SVC yang meraih gelar juara di dua ajang berbeda ini," paparnya.
Choirul mengungkapkan dengan keberhasilan meraih juara ini menjadi penyemangat untuk giat latihan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: