Capaian Pembangunan Sumsel Sepanjang Tahun 2023 Mendapat Respon Positif dari Berbagai Pihak

Capaian Pembangunan Sumsel Sepanjang Tahun 2023 Mendapat Respon Positif  dari Berbagai Pihak

Capaian Pembangunan Sumsel Sepanjang Tahun 2023 dapat apresiasi--

HARIANMUBA.COM- Refleksi Capaian Kinerja Pembangunan Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Tahun 2023 dipaparkan Penjabat (Pj) Gubernur  Sumsel Agus Fatoni di Griya Agung Palembang, Minggu 31 Desember 2023 mendapat respon positif dari sejumlah kalangan.

Tanggapan positif atas capaian yang telah didapat Provinsi Sumsel di Tahun 2023 itu diantaranya diungkapkan Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), H Mal An Abdullah, Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Sumsel, Ahmad Zulinto dan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumsel, Firdaus Komar.

Ketua FKUB Sumsel H. Mal An Abdullah dihadapan Pj Gubernur A. Fatoni dan jajaran mengungkapkan rasa  bangga atas  capaian positif yang telah diraih oleh Pemprov Sumsel sepanjang tahun 2023.

"Alhamdulillah, saya merasa bangga bisa menyampaikan tanggapan terhadap capaian yang diraih oleh Pemprov Sumsel di tahun 2023 ini. Kami tentu akan terus bersinergi bersama pemerintah  dalam membangun daerah dan bersedia mendukung program-program prioritas dan unggulan yang akan Pemda jalankan di tahun 2024,” ucap H Mal An.

 BACA JUGA:Ingin Merasakan Sensasi Air Terjun di Tengah Kota Sekayu, Disini Tempatnya

Hal senada juga disampaikan Ketua PGRI Sumsel Ahmad Zulinto yang dalam hal ini mewakili  akademisi  yang menilai Pemerintah Sumsel telah berkomitmen  kuat dalam menjalankan program pembangunan di berbagai bidang sehingga hasil yang didapatkan dicapai dengan sangat baik.

"Pemerintah Sumsel telah berkomitmen begitu kuat dalam menjalankan program pembangunan dari berbagai lini. Sehingga  capaian di Sumsel dicapai dengan sangat baik. Artinya memang Pemprov Sumsel telah melakukan percepatan-percepatan dan memang nyata mulai dari stunting, kemiskinan ekstrim dan banyak lagi yang lainnya" ungkapnya.

Ahmad Zulinto juga memuji kinerja Pj Gubernur Sumsel A. Fatoni sejak dilantik dengan cepat bergerak menjalankan program-program prioritas yang ada di Sumsel.

"Saya ketahui betul bahwa Pak Pj Gubernur fokus sekali pada penanganan  inflasi, kemiskinan ekstrem, stunting dan pelaksanaan Pemilu dan Pilkada  2024 di Sumsel, ini terus dikoordinasikan dengan Pemerintah Kabupaten dan Kota,  baru beberapa bulan keseriusannya sudah terlihat, Insyaallah kami akan selalu mendukung apa yang menjadi kebaikan di Sumsel," imbuhnya.

 BACA JUGA:Inilah Gambaran Detik-Detik Pemangkapan Terduga Pelaku Pembunuhan di Desa Lumpatan 1

Secara khusus Ketua PGRI Sumsel ini, berharap di tahun 2024 Pemerintah Provinsi Sumsel memberikan perhatian khusus kepada dunia pendidikan.

"Kami berharap untuk 2024 menjadi perhatian serius baik dari segi pendidikan dan tenaga pendidiknya," harapnya.

Ditempat yang sama Ketua PWI Sumsel Firdaus Komar mengaku jauh hari sebelum dilantik menjadi Pj Gubernur Sumsel, sosok A. Fatoni  sudah  sangatnfamiliar di kalangan jurnalis  Sumsel. Dan dari hasil pantauan, serta  pengakuan banyak orang Agus Fatoni adalah sosok pekerja keras.

"Profil Pak Gubernur ini sebelumnya sudah kami jajaki terlebih dahulu dan memang beliau ini orang yang pekerja keras, awal dilantik langsung dihadapi permasalahan karhutla dan kami rasa penanganannya juga suda cukup baik dan selesai," ujar Firdaus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: