Jalan Kaki, Apriyadi Sambangi Warga Terdampak Banjir di Sekayu

Jalan Kaki, Apriyadi Sambangi Warga Terdampak Banjir di Sekayu

Apriyadi Sambangi Warga Terdampak Banjir di Sekayu--

HARIANMUBA.COM- Masyarakat yang terdampak banjir di wilayah Muba menjadi perhatian serius Pj Bupati Apriyadi Mahmud

Sabtu 20 Januari 2024 sore meski hari libur mantan Kadinsos Pemprov Sumsel itu memanfaatkan waktu dengan mengunjungi sejumlah warga di Sekayu yang terkena banjir. 

Mengenakan kaos oblong, orang nomor wahid di Bumi Serasan Sekate itu berjalan kaki menyambangi satu persatu kediaman warga Sekayu yang rumahnya terendam banjir. 

"Saya upayakan untuk menyempatkan waktu selama banjir ini untuk berkunjung ke warga yang terkena dampak banjir, agar tahu persis kondisi terkini warga," ucapnya. 

BACA JUGA:Ada 4 Ruas Tol yang Masih Tahap Lelang, Berikut Daftarnya

Mantan Kades Pematang Palas ini mengaku, saat ini Kabupaten Muba berstatus Tanggap Darurat Banjir dan akan terus dilakukan upaya preventif agar banjir tidak meluas. 

"BPBD Muba terus berjibaku melakukan penanganan dan stand by di pos siaga bencana, begitu pula dengan tenaga kesehatan dan pihak terkait lainnya," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: