Ini Proyek Strategis Nasional Ditinjau Gubernur Sumsel
Ditinjau proyek strategis nasional kereta api logistik Lahat-Kertapati--
PALEMBANG,- Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Elen Setiadi didampingi oleh Direktur PT. Kereta Api Indonesia (KAI) Rudi Ass Aturridha, melakukan peninjauan pembangunan Proyek Strategis Nasional Kereta Api Logistik Lahat-Kertapati.
Bertempat di Keramasan, Kecamatan Kertapati, pada Sabtu Siang kemarin.
Untuk diketahui, Proyek Kereta Api Logistik Lahat-Kertapati ini termasuk dalam daftar proyek strategis nasional (PSN) Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang diprioritaskan untuk mendukung mobilitas pengangkutan batubara di wilayah Provinsi Sumsel.
BACA JUGA:Meriahnya Peringatan HUT Ke-24 Desa Pinang Banjar, Potong Nasi Tumpeng Hingga Kesenian Tradisional
Elen Setiadi mengatakan, Pemerintah Provinsi Sumsel akan mensuport penuh penyelesaian pembangunan Kereta Api Logistik Lahat-Kertapati.
Mengingat proyek ini merupakan Proyek Strategis Nasional dalam mendukung pasokan energi nasional Jawa, Bali dan Sumatera.
Usai meninjau langsung dan mendapat informasi dari Direktur KAI dan dari PT Kereta Api Logistik (Kalog), Elen mengungkapkan memang dalam proses pembangunan terdapat kendala di lapangan, namun pihaknya akan menyelesaikan dan paling lambat akhir bulan ini sudah selesai.
“Ini kan proyek strategis nasional kewajiban kita pemerintah daerah untuk menyelesaikan segera, tadi dari dir kai sudah menyampaikan perkembangan pekerjaan, termasuk kendala yang dihadapi dan akan diselesaikan akhir bulan ini,” katanya.
BACA JUGA:Nangkep Ikan Bareng di Embung Senja, Masyarakat Muba Terus Lestarikan Tradisi Bekarang
BACA JUGA:Jalan Penghubung Antar Kecamatan Ini, Ditinjau Pj Bupati Muba
Elen menuturkan, proyek kereta api logistik ini akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi Provinsi Sumsel, terutama berkaitan dengan keberlanjutan pertambangan batubara di Provinsi Sumsel. Dimana, Infrastruktur kereta api adalah bagian penting dalam Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia
“Ini akan berdampak pada menambahnya kapasitas angkutan batubara, ada Multiplier effect, jadi kita akan kejar multiplier efeknya,”tuturnya
Untuk memastikan kereta api ini tidak mengganggu lalu lintas di perlintasan sebidang, Lebih jauh Elen mengungkapkan, pihaknya bersama PT KAI dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia, telah menyelesikan tiga flyover, dan akan segera dilanjutkan lagi untuk penyelesaian jembatan berikutnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: