DPD LAN Muba Nyatakan Siap Mendukung Terwujudnya Pemilu Damai

DPD LAN Muba Nyatakan Siap Mendukung Terwujudnya Pemilu Damai

DPD LAN Muba Nyatakan Siap Mendukung Terwujudnya Pemilu Damai--

HARIANMUBA.COM -DPD LAN Muba Nyatakan Siap Mendukung Terwujudnya Pemilu Damai.

Hawa panas politik menjelang pemilihan Kepala daerah (Pilkada) di Kabupaten Muba semakin terasa. Pemerintah bersama stakeholder terkait terus menggalakan terciptanya pemilu damai.

Hari ini, Rabu 31 Juli 2024 giliran DPD Lembaga Aspirasi Nusantara (LAN) yang menyatakan sikap siap untuk mendukung terwujudnya pemilu damai di Bumi Serasan Sekate.

"Ya, hari ini kita mendeklarasi dukungan terwujudnya pemilu damai 2024 di Kabupaten Muba. Tidak hanya menyatakan dukungan, tapi DPD LAN siap untuk ikut andil dalam menciptakan pemilu yang aman, damai serta nyaman," ujar ketua DPD LAN, Fitriandi.

BACA JUGA:Pemdes Bukit Jaya Sungai Lilin Gelar Aksi Penggalangan Dana Untuk Palestina

BACA JUGA:Harus Lebih Teliti, Ini Tanda Motor Matic Bekas yang Masih Bagus Untuk Dibeli

"Sehingga nantinya bisa menghasilkan pemimpin yang benar berkualitas, berintegritas serta bisa membawa kemajuan di Kabupaten Muba," tambahnya.

Menurut Fitriandi, menjaga kondusifitas pemilu bukan hanya tugas pemerintah, melainkan semua elemen seperti lembaga, ormas Hingga masyarakat itu sendiri.

"Secara pribadi DPD LAN, siap terlibat dan terjun langsung. Baik dalam bentuk sosialisasi, pengawasan hingga penertiban hal-hal yang bisa menodai jalan pemilu,"tegasnya.

Kolaborasi dan kerjasama yang baik, sambung Fitriandi merupakan salah satu kunci utama untuk menciptakan pemilu damai.

BACA JUGA:Pj Sekda Sumsel Ajak Kolaborasi Tangani Hepatitis di Hari Hepatitis Sedunia

BACA JUGA:Leher Warga di Palembang Luka Parah, Usai Terjerat Kabel Jaringan Internet

"Kami juga mengajak masyarakat untuk berperan serta pada setiap tahapan pemilu 2024 ini. Karena peran kita bisa menentukan nasib dan kemajuan daerah kita selama beberapa tahun ke depan,"pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: