Realme 13 Plus dan 13 5G Resmi Hadir di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

Realme 13 Plus dan 13 5G Resmi Hadir di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

Realme 13 Plus dan 13 5G Resmi Hadir di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya--

Menurut klaim perusahaan, pengguna dapat menikmati permainan hingga satu jam hanya dengan melakukan pengisian daya selama 5 menit.

BACA JUGA:Hyundai dan Zeiss Garap Tampilan Kaca Depan Holografik

Ponsel realme 13 Plus 5G memiliki layar AMOLED berukuran 6,67 inci dan mendukung fitur Pro-XDR. Dengan touch sampling rate 1.200Hz turbocharged, layar perangkat dapat menampilkan gerakan yang sangat halus sekalipun.

Produk ponsel ini menawarkan dukungan fotografi berupa sensor Sony LYT-600 50MP disertai OIS untuk meningkatkan kejernihan dan mengurangi blur gerakan.

Realme 13 Plus 5G telah mengantongi sertifikat tahan debu dan air IP65, tersedia dalam warna emas dan ungu tua.

Ponsel itu dirancang untuk menghadirkan gameplay mulus dan stabil???????, menggunakan chipset MediaTek Dimensity 6300 5G.

MediaTek Dimensity 6300 5G merupakan chipset dengan skor benchmark AnTuTu 460.000, yang bisa memberikan performa optimal untuk bermain game maupun penggunaan sehari-hari.

BACA JUGA:Avanza Tabrak Tiang Listrik di Jalintim, Listrik pun Terpaksa Padam

Proses arsitektur 6nm membuat efisiensi daya optimal, memungkinkan gameplay lebih lancar, waktu loading yang lebih cepat, dan antarmuka pengguna bebas lag.

Keberadaan GT Mode turut membuka potensi penuh chipset, menghadirkan visual 60fps yang konsisten dalam game.

Sementara itu, Realme 13 5G dilengkapi sistem pendingin uap stainless steel seluas 2.249 mm2 dengan konduktivitas termal dua kali lipat dari solusi pendinginan tradisional.

Sistem pendingin uap itu mengoptimalkan pembuangan panas, membuat pengguna lebih nyaman menggunakan perangkat untuk bermain game.

BACA JUGA:Kecelakaan di Desa Ulak Paceh, Pengendara Sepeda Motor Ini Alami Luka Berat

Ponsel realme 13 5G didukung alat pengisian daya 45W Fast Charging dan baterai berkapasitas 5.000 mAh.

Perusahaan mengklaim baterai perangkat tersebut dapat digunakan untuk bermain game secara maraton, tahan digunakan hingga tujuh jam untuk memainkan game berat seperti Free Fire, dan dapat dipakai seharian penuh dengan tingkat penggunaan sedang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: