Miliki Kabin yang Luas, Segini Harga Daihatsu Ayla

Miliki Kabin yang Luas, Segini Harga Daihatsu Ayla

Miliki Kabin yang Luas, Segini Harga Daihatsu Ayla --

HARIANMUBA.COM - Daihatsu Ayla cocok buat keluarga muda karena kabinnya bisa muat hingga 5 penumpang dan apalagi baru punya anak satu, kabinnya masih terbilang luas.

Selain kabin yang luas kalau diisi tiga penumpang, desain Daihatsu Ayla juga sekarang terlihat lebih sporty setelah dilakukan facelift.

Jangan khawatir juga kalau urusan konsumsi bahan bakar, karena masuk ke dalam LCGC 5 seater, mobil ini terbilang sangat irit.

Di sektor mesin, Daihatsu Ayla dijejalkan dua pilihan mesin yakni 1.200 cc (WA-VE) DOHC Dual VVT-i dan 1.000 cc (KR-VE) DOHC VVT-i.

BACA JUGA:Ratusan KPM PKH Bailangu Antusias Ikuti Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga

BACA JUGA:Segini Angka Harian Rata-Rata Kendaraan di Jalan Tol Bayung Lencir Tempino

Untuk mesin berkapasitas 1.200 cc, diklaim mampu menghasilkan output tenaga 86,7 dk/6.000 RPM dan torsi 112,7 Nm/4.500 RPM.

Sedangkan, varian mesin 1.000 cc diklaim mampu menyemburkan tenaga 67 dk/6.000 RPM dan torsi 89 Nm/4.400 RPM.

Mesin Daihatsu Ayla ada yang berkode WA-VE 3 silinder 1.200 cc  

Mesin tersebut dipadukan dengan transmisi baru yang diberi nama Dual Mode Continuously Variable Transmission (D-CVT).

BACA JUGA:Mudahnya Bayar Obat di Instalasi Farmasi Dengan BRImo

BACA JUGA:Layanan Digital dan Inovasi KUR Primadona Nasabah BRI Lubuklinggau

Soal konsumsi bensin mobil ini, berdasarkan data pengetesan tim tes drive GridOto.com, Daihatsu Ayla 1.200 cc mencatatkan konsumsi 16,7 km/liter untuk rute dalam kota, dan 23,5 km/liter buat rute tol

Sayangnya, untuk Daihatsu Ayla 1.000 cc tim GridOto.com belum melakukan test reguler, sehingga data konsumsi BBM-nya belum diketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: