HARIANMUBA. COM, - Persis Solo harus menelan kekalahan, kali harus dipermalukan Persita Tangerang dalam laga terbaru BRI Liga 1 2022-2023, Minggu (14/8/2022) malam.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Manahan, Kota Solo, anak asuh Jacksen F Tiago kalah dengan skor 1-2.
Gol pertama dibukukan Alexis Messidoro yang sukses mengeksekusi penalti pada kahir babak pertama.
Selepas jeda, duo Argentina milik Persita Tangerang jadi mimpi buruk Laskar Sambernyawa.
Persita berhasil melesakkan gol melalui Ezequiel Vidal pada menit ke-53 dan Ramiro Fergonzi (71').
Sejak menit awal pertandingan, Persis dan Persita hati-hati melakukan serangan dan sempat saling menunggu.
Persita datang sebagai tamu juga mulai melakukan serangan leboh dulu. Tetapi, Persis tak lama berselang merespons.
Pada laga ini, pertandingan belum sampai 10 menit jalan, dua kartu kuning sudah keluar dari wasit Sigit Budiarto.
Dua kartu kuning itu yang pertama diterima gelandang Persita, Paulo Sitanggang pada menit keenam.
Tiga menit berselang, Abdul Lestaluhu jadi pemain kedua dan pilar Persis pertama yang dapat dapat kartu peringatan.
Pertandingan menjemukan sampai menit ke-43, karena serangan kedua tim tak ada yang bisa menciptakan peluang matang.
Masuk menit ke-45, pemain muda Persis, Altaf Indie merangsek masuk ke kotak terlarang Persita lalu dijegal Arif Setiawan.
Tindakan Arif dinilai pelanggaran keras, sehingga wasit menunjuk titik putih. Keputusan wasit sempat diprotes pemain Persita.
Setelah keadaan kondusif, menit ke-45+2, penalti dilakukan Alexis Messidoro dan sukses jadi gol. Persis pun unggul 1-0 sampai jeda.
Selepas jeda, Persita yang tertinggal satu gol bermain lebih menyerang sejak pertandingan dimulai.