SUNGAI LILIN - Persatuan Bulu Tangkis (PB) Garuda menggelar turnamen internal.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati ulang tahun ke4 klub yang bermarkas digedung Pemuda Sungai Lilin ini.
Kegiatan turnamen internal ini sendiri dibuka langsung oleh ketua umum PB Garuda Arifai Sulton. Hadir juga perwakilan Kelurahan Sungai Lilin Jaya H Suradi.
"Turnamen internal ini kami laksanakan dalam rangka memperingati ulang tahun klub yang ke-4," jelas Ketua PB Garuda Arifai Sulton dalam sambutan pada pembukaan.
BACA JUGA:Parit Saluran Air di Sekitar Pasar Sungai Lilin Keluhkan Warga
Arifai mengungkapkan dengan dilaksanakan turnamen internal ini untuk menjaga kekompakan antar seluruh anggota PB Garuda.
"Kegiatan turnamen internal seperti ini rutin kami laksanakan setiap tahun nya, insya allah kedepan akan terus dilaksanakan," paparnya.
Meski dilaksanakan secara internal namun Arifai mengharapkan seluruh peserta dalam menunjukkan skil terbaik.
Ia mengharapkan ajang ini dijadikan untuk mengasah kemampuan agar bisa bermain lebih baik lagi.
BACA JUGA:Harga Getah Karet Merosot
"Kami harapkan seluruh peserta bisa menunjukkan skil terbaik, karena ini bisa menjadi ajang untuk menambah jam terbang sehingga bisa lebih maksimal kalau ada even yang lebih besar lagi," jelasnya.
Arifai mengungkapkan untuk turnamen internal tersebut tidak hanya diikuti oleh anggota pria saja, ia mengungkapkan ada juga kelompok untuk ibu-ibu.