Perkembangan Terbaru Pembebasan Lahan Untuk Pembangunan Tol Trans Sumatera di Wilayah Musi Banyuasin

Jumat 06-01-2023,14:27 WIB
Reporter : Dodi
Editor : Dodi

SEKAYU,HARIANMUBA.COM,- Pembangunan Betung (Sp Sekayu) - Jambi (Tempino) khususnya yang melewati wilayah Kabupaten Musi Banyuasin saat ini masih dalam tahap pembebasan lahan.

Pemerintah pusat saat ini masih terus melanjutkan pembangunan tol trans sumatera. 

Salah satu wilayah yang dilintasi oleh tol Trans Sumatera ini adalah Kabupaten Musi Banyuasin.

Sejak beberapa tahun terakhir proses persiapan terus dilakukan salah satunya pembebasan lahan.

BACA JUGA:Pemberhentian Dokter di Jirak Jaya Muba, Ini Kata Pj Bupati

BACA JUGA:Asal Usul Nama Sungai Musi, Ternyata Nama Dewi Keberuntungan Cina

Untuk wilayah Kabupaten Musi Banyuasin sendiri proses ganti untung lahan sudah dimulai.

Pj Bupati Muba Drs Apriyadi melalui Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Muba H Yudi Herzandi SH MH mewakili PJ Bupati Muba H Apriyadi sudah menyerahkan secara simbolis ganti untung ini

Yudi berharap pembangunan Jalan Tol Betung - Jambi di Kabupaten Muba segera selesai.

Tercatat dari 28 Desa di Kabupaten Musi Banyuasin yang di lewati oleh jalan tol ini baru 6 sampai 7 desa yang baru selesai diganti untung.

BACA JUGA:Sumur Minyak di Keban Terbakar, Polres Muba Amankan Pemilik Sumur Bor

BACA JUGA:Ini Pengakuan Pemilik Sumur Bor Terbakar di Musi Banyuasin, Api Berasal Dari Mesin Penyedot

"Kalau dipersentasikan sekitar 20 persen yang sudah selesai," jelas Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Muba H Yudi Herzandi SH MH 

Yudi mengungkapkan memang ada beberapa permasalahan yang harus diselesaikan sebelum proses ganti rugi tersebut bisa dilaksanakan.

"Seperti yang disampaikan Pj Bupati pada penyerahan ganti untung warga di Bayung Lencir, bahwa sempat dilema untuk mempercepat proses ganti rugi, Saat itu banyak persoalan yang harus dituntaskan, terus terang kita bersama tim sempat galau," jelasnya.

Kategori :