JAKARTA, HARIANMUBA.COM,- Luar Biasa Wilayah Indonesia Ini ada Potensi Minyak Raksasa.
Wilayah Indonesia memang masih memiliki potensi minyak yang cukup banyak.
Lokasi pertama adalah di Warim Basin yang berlokasi di Papua.
Daerah ini merupakan salah satu wilayah yang saat ini sedang dipersiapkan untuk digarap.
BACA JUGA:Musi Banyuasin Cerah Berawan, Berikut Prakiraan Cuaca Sumatera Selatan Hari Ini 3 Februari 2023
BACA JUGA:Final Ideal Liga 3 Zona Sumsel, Akankah PS Palembang Lawan Persimuba
Potensi migas di cekungan ini dianggap cukup besar.
“Cekungan yang besar itu di Papua yang berbatasan dengan Papua Nugini, Ada WK (wilayah kerja) yang cukup besar, namanya Warim. Itu yang kita fokuskan ya. Warim itu ada minyak dan ada gas. Itu gede sekali,” ungkap Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Tutuka Ariadji di kutip dari laman migas.esdm.go.id.
Potensi cadangan minyak itu Blok Warim, Papua yang tercatat oleh Kementerian ESDM mencapai 25 miliar barel minyak serta 47 triliun kaki kubik gas (TCF) di atas produksi gas milik Blok Masela yang diperkirakan mencapai 10,73 TCF.
Sayang nya untuk mengarap blok Warim ini ada salah satu kendala yang cukup besar.
BACA JUGA:Aspal Karet Berlanjut, Garap Jalan Merdeka Sekayu
BACA JUGA:Tinjau Proyek IPAL, Wagub : Masyarakat Palembang Bakal Nikmati Lingkungan Bersih Tak Tercemar
Dimana wilayah ini berdekatan dengan Taman Nasional Lorentz.
“Kita coba approach di luar taman, masih besar apa nggak itu yang besaran target kita,” ujar Tutuka.
Kementerian ESDM bekerja sama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan untuk menyelesaikan kendala ini.