SUNGAI LILIN,HARIANMUBA.COM,- Menjelang masuk nya bulan suci ramadhan, petani karet yang ada di Sungai Lilin sedikit melesu.
Bagaimana tidak harga getah yang ada disalah satu UPPB mengalami sedikit penurunan.
Salah satunya UPPB Karya Bersama Kelurahan Sungai Lilin harga lelang terakhir laku terjual diangka Rp 9.625 turun dibandingkan minggu sebelumnya yakni Rp 9.075.
"Hasil lelang minggu ini sedikit menurun mas dibandingkan minggu sebelumnya," jelas Samsud ketua UPPB Karya Bersama.
BACA JUGA:Pendanaan Pilkada di Muba, Mengacu Peraturan Perundang- undangan
BACA JUGA:Curi 88 Tablet Samsung Galaxy Inventaris Sekolah, Guru PNS di Ogan Ilir Dibekuk Polisi
Samsud mengungkapkan meski penjualan mengalami sedikit penurunan namun untuk angka produksi meningkat.
"Kalau sebelumnya tidak sampai 10 ton, nah kalau sekarang 13 ton," paparnya.
Dengan menurun nya angka penjualan ini, Samsud mengungkapkan sedikit membuat lesu petani.
"Sedikit lesu mas, apalagi ini menjelang masuknya bulan suci ramadhan yang tentu banyak perlu uang untuk kebutuhan," tutupnya.