Kades di Banyuasin Perbaiki Jalan Pakai Dana Pribadi, 5 Tahun Proposal ke Bupati dan Gubernur Tidak Ditanggapi

Jumat 26-05-2023,12:57 WIB
Reporter : Reno
Editor : Reno

PANGKALAN BALAI, HARIANMUBA.COM - Kades Tirto Sari, Kecamatan Banyuasin I, bernama Sukirno terpaksa harus merogoh koceknya sendiri untuk memperbaiki ruas jalan yang ada di desanya.

 

Meski pemerintah desa telah berupaya untuk mencari bantuan perbaikan dari pemerintah kabupaten dan provinsi dengan mengajukan proposal, namun selama 5 tahun proposal yang diajukan belum mendapat tanggapan.

 

Tak ingin terus berlarut-larut, Kades Tirto Sari Sukirno memperbaiki ruas jalan itu dengan menggunakan dana pribadi.

 

Walau sudah berkali-kali dilakukan penambalan pada ruas jalan yang rusak bergelombang dan berlubang itu tidak maksimal.

BACA JUGA:Kemaluan Istri Luka Parah Dirobek Suami Pakai Tangan, Ini Alasan Pelaku Melakukan Perbuatan Sadis Tersebut

Hal itu dikarenakan kendaraan yang melebihi tonase masih dengan leluasa hilir mudik.

 

"Kalau upaya untuk memperbaiki jalan desa kami sudah mengajukan proposal ke Bupati dan Gubernur," jelas Sukirno.

 

"Sudah 5 tahun ini tapi tidak ada jawaban. Lantas, kemana lagi kami memintanya," ucap Sukirno, dibicangi Kamis 25 Mei 2023.

 

Dia mengatakan, setidak ada kerusakan jalan desa ini sepanjang 1 Km.

Kategori :