HARIANMUBA.COM,- Sehari Sebelum Idul Adha, Harga Daging Di Pasar Sungai Lilin Sentuh Harga 150 Ribu.
Meskipun hari raya idul adha, ternyata beberapa harga kebutuhan mengalami kenaikan, salah satunya adalah harga daging sapi.
Dipasar Sungai Lilin sendiri harga daging Sapi pada Rabu pagi 28 Juni 2023 memyentuh harga Rp 150 Ribu rupiah per kilo.
"Untuk harga daging pagi ini Rp 150 ribu perkilo, kalau sudah siang biasanya menurun," jelas KUPT Disperindag Sungai Lilin Krisno Adi Wibowo Skom Msi.
BACA JUGA:Jelajah Alam, Pj Bupati Apriyadi Bedah Rumah Warga Pelosok di Muba
BACA JUGA:Pagi Ini, Arus Lalu lintas Jalintim di Pasar Sungai Lilin Padat Merayap
Dijelaskan Krisno untuk harga daging tersebut mengalami kenaikan cukup signifikan, bahkan dua hari sebelum lebaran sudah di angka Rp 140 ribu.
"Kondisi ini sudah terjadi kenaikan dua hari sebelum lebaran," paparnya.
Krisno mengungkapkan suana pasar Sungai Lilin sehari sebelum lebaran idul Adha memang cukup ramai.
"Kalau pengunjung cukup ramai hari ini, sudah sejak beberapa hari terakhir ada peningkatan," tutupnya.